Transjakarta Minta Maaf soal Unggahan Berunsur Pornografi di Medsos

10 November 2023 14:16 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Transjakarta berhenti di Halte Bundaran HI Jakarta, Kamis (22/6/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Transjakarta berhenti di Halte Bundaran HI Jakarta, Kamis (22/6/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Unggahan PT Transjakarta di media sosial yang memuat unsur pornografi, viral dan menuai sorotan publik. Dalam unggahan reels tersebut, nampak layar handphone berisi histori penelusuran website pornografi saat menjadi muatan konten.
ADVERTISEMENT
Berkaitan dengan hal ini, PT Transjakarta meminta maaf. Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan dan Humas Transjakarta, Apriastini Bakti Bugiansri, memastikan hal tersebut tak disengaja.
"Atas konten di media sosial, kami meminta maaf atas kesalahan konten yang ditayangkan di media sosial," kata Apriastini dalam pernyataannya, Jumat (10/11).
"Penyajian konten tersebut sama sekali tidak ada unsur kesengajaan," imbuh dia.
Apriastini mengatakan pihaknya akan lebih berhati-hati dalam merilis konten.
"Ke depannya kami akan melakukan koordinasi secara ketat, pengecekan secara berulang agar seluruh konten yang disajikan dapat sesuai, baik dan benar," jelas dia.
Konten Transjakarta tersebut salah satunya viral di X. Beredar tangkapan layar konten reels Tranjakarta yang memuat unsur pornografi tersebut.
Dalam screenshoot yang beredar, terlihat layar handphone menjadi bagian dari konten Transjakarta.
ADVERTISEMENT
Layar tersebut tengah menampilkan histori penelusuran 'Frequently Visited'. Konten pertama yang paling sering dikunjungi menurut histori ini yakni website bertuliskan 'free porn videos'.
Saat ini, konten reels tersebut sudah dihapus dari media sosial Transjakarta.