Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Turis AS Kehilangan Ponsel di Bar, Ditemukan di Gudang Ekspedisi
15 November 2022 10:42 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Seoranng turis asal Amerika Serikat bernama Zoe Gracia kehilangan ponsel iPhone 11 saat nongkrong di sebuah bar di Desa Pecatu, Kuta Selatan, Badung pada Minggu (13/11) sekitar pukul 24.00 WITA.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan hasil penyelidikan polisi dengan cara melacak posisi koordinat, ponsel berwarna ungu itu ditemukan di gudang jasa pengiriman barang di jalan Pondok Indah Pemecutan Kaja, Kota Denpasar.
Kasi Humas Polresta Denpasar, Iptu Ketut Sukadi mengatakan, ponsel tersebut telah dikemas dalam paket untuk dikirim ke suatu tempat. Polisi masih menyelidiki kenapa ponsel tersebut bisa ada di dalam gudang ekspedisi.
"Untuk saat ini laporan tersebut sedang ditangani dan dilakukan penyelidikan," ujar Sukadi dalam keterangannya, Selasa (15/11).
Sukadi mengatakan, polisi bersama kepala gudang memeriksa satu-satu paket untuk menemukan ponsel korban. Polisi membutuhkan waktu 30 menit untuk menemukan ponsel tersebut.
Polisi meminta korban mengaktifkan ponsel untuk membuktikan bahwa ponsel tersebut adalah miliknya. Korban berhasil mengaktifkan dan mengoperasikannya. Kini, ponsel itu telah diamankan pihak kepolisian.
ADVERTISEMENT
Menurut pengakuan korban, ponsel hilang dari dalam tasnya. Saat itu, tas diletakkan di meja karena korban hendak berdansa dengan temannya.
"Saat kembali korban menemukan tas miliknya terbuka dan iPhone tidak ada dalam tas,"kata Sukadi.