news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Waketum Golkar soal Reshuffle: Hanya Presiden dan Tuhan yang Tahu

9 Maret 2022 15:40 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Melchias Marcus Mekeng. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Melchias Marcus Mekeng. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
ADVERTISEMENT
Isu reshuffle kabinet kembali santer di kalangan parpol. PKB, salah satunya, menyebut Presiden Jokowi akan memberikan jatah kursi di kabinet kepada PAN yang bergabung di koalisi tahun lalu.
ADVERTISEMENT
Wakil Ketua Umum Golkar, Melchias Markus Mekeng, mengatakan belum mendengar informasi terkait reshuffle. Menurutnya, isu yang beredar hanya berupa spekulasi.
"Saya enggak tahu dan belum dengar. Di luar itu hanya analisa dan tebak-tebak manggis saja," kata Mekeng saat dihubungi, Rabu (9/3).
Lebih lanjut, Mekeng menegaskan reshuffle kabinet sepenuhnya wewenang Jokowi. Ia berpendapat hanya Jokowi yang tahu apakah reshuffle akan dilakukan dalam waktu dekat atau tidak.
"Namanya reshuffle itu hak prerogatif Pak Presiden. Jadi siapa dan kapannya dilakukan reshuffle hanya Pak Presiden dan Tuhan yang tahu," pungkas dia.
Sebelumnya, Sekretaris Gerakan Sosial dan Penanggulangan Bencana DPP PKB, Luqman Hakim, mengaku mendengar kabar reshuffle. Dia menyebut PAN kemungkinan akan mendapatkan satu posisi satu menteri dan satu posisi wamen.
ADVERTISEMENT
"Kalau kabar-kabar warung kopi begitu, infonya akhir Maret ini. PAN dapat satu menteri plus satu wamen," kata Luqman, Selasa (8/3).
"Tapi belum tahu pastinya kapan dan posisinya apa. Masih kabar-kabar, sih," imbuh dia.