2 Motor Listrik Baru United Meluncur, Ada yang Bisa Tempuh 120 Km

2 Oktober 2022 10:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PT Terang Dunia Internusa luncurkan dua sepeda motor listrik baru United TX3000 dan TX1800. Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
PT Terang Dunia Internusa luncurkan dua sepeda motor listrik baru United TX3000 dan TX1800. Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
PT Terang Dunia Internusa (TDI), sebagai pabrikan motor listrik United beberapa waktu lalu meluncurkan produk terbarunya, TX3000 dan TX1800. Keduanya menjadi pilihan baru setelah perusahaan merilis T1800.
ADVERTISEMENT
“Ini adalah kesempatan yang sangat baik bagi kami untuk memperkenalkan produk beserta teknologi, fitur dan kelayakan sebagai sebuah produk inovatif yang menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia,” ujar General Manager PT TDI, Andry Dwinanda.
Disebutkan, kedua varian sepeda motor listrik itu menyajikan kemampuan yang berbeda, TX3000 diklaim mampu menerjang berbagai medan alias all terrain. Sedangkan, TX1800 ditujukan untuk penggunaan urban atau perkotaan.
Alhasil, keduanya dilengkapi dengan spesifikasi yang menghasilkan jarak tempuh yang berbeda. Adapun, secara desain dan fitur, baik TX3000 dan TX1800 serupa.
PT Terang Dunia Internusa luncurkan dua sepeda motor listrik baru United TX3000 dan TX1800. Foto: Sena Pratama/kumparan
Kedua varian sudah dilengkapi dengan teknologi LED untuk semua lampunya, kemudian panel instrumen digital, fitur konektivitas Bluetooth, dan fitur keyless. Paling menarik, terdapat speaker guna membunyikan suara motor artificial.
ADVERTISEMENT
Semua tipe dibekali ukuran ban depan 100/70-12 untuk TX1800 dan 120/70-12 untuk TX3000, sementara bagian belakang keduanya sama-sama menggunakan profil ban 120/70-12. Sistem pengereman, dikawal rem cakram untuk rem depan dan belakang.
Bicara spesifikasi, TX3000 menjanjikan kemampuan daya jelajah yang lebih memumpuni. Ia dibekali dengan motor listrik 60V 3000W yang dapat menghasilkan torsi 145 Nm dan dapat dipacu dengan kecepatan maksimal 90 km/jam.
TX3000 juga dapat menelan 2 buah baterai lithium 60V 28Ah sekaligus yang dapat dicas dari nol hingga kapasitas 80 persen selama 4 jam. Konfigurasi tersebut dapat membawa motor listrik tersebut melaju sejauh 120 kilometer sekali cas.
Sedangkan varian TX1800, meski sama-sama memiliki motor listrik 60V 3000W, tetapi torsi yang dihasilkan lebih sedikit yakni 106 Nm dan mampu dipacu hingga kecepatan maksimal 75 km/jam.
ADVERTISEMENT
TX1800 hanya mampu menampung satu buah baterai lithium 60V 28Ah. Karena hanya satu baterai, durasi pengecasannya lebih singkat yakni hanya 1,5 jam untuk mengisinya sampai 80 persen. Kapasitas baterai seperti itu sanggup membawanya sejauh 65 kilometer.
Menyoal harga, pabrikan membanderol mulai dengan harga Rp 33,9 juta untuk TX1800 dan Rp 49,9 juta untuk TX3000. Keduanya berstatus on the road (OTR) Jakarta.
***