Auto2000: Mekanik Kami Bisa Tangani Mobil Elektrifikasi sejak 10 Tahun Lalu

10 September 2023 17:25 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Layanan mobile service Auto2000 Home Service (THS) dari jaringan bengkel Toyota Auto2000 mengerjakan model elektridi. Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Layanan mobile service Auto2000 Home Service (THS) dari jaringan bengkel Toyota Auto2000 mengerjakan model elektridi. Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Business Process Improvement & Auto2000 Home Service (THS) Department Head Yusuf Bahtiar mengatakan, Toyota sudah sejak lama mempersiapkan para mekanik di seluruh Indonesia agar mampu menangani mobil elektrifikasi meliputi hybrid dan listrik murni (BEV).
ADVERTISEMENT
“Lalu bagaimana dengan Auto2000? Pertama dari sisi manpower itu TAM (Toyota-Astra Motor) sudah memberikan pelatihan tentang elektrifikasi sudah cukup lama, sekitar 10 tahun yang lalu,” buka Yusuf ditemui di Sunter, Jakarta Utara (10/9/2023).
Kesiapan tersebut sejalan dengan strategi multipath way Toyota global untuk menyediakan varian mobil elektrifikasi beragam dan bervariasi serta melihat potensi semakin banyaknya yang akan menggunakan ke depannya.
“Apalagi dengan semakin banyaknya line up elektrifikasi terutama model hybrid kita yang terakhir Zenix, itu bukan suatu isu lagi sudah menjadi keseharian kita. Dari aspek training kita sudah siap, tinggal nanti ketika line up yang BEV itu sudah semakin banyak, mungkin pelatihannya jauh lebih advance dan masif,” terangnya.
Layanan mobile service Auto2000 Home Service (THS) dari jaringan bengkel Toyota Auto2000. Foto: Sena Pratama/kumparan
Makanya, guna meningkatkan kemampuan dan pemahaman untuk model-model elektrifikasi ke depannya. Toyota sudah mulai mengadakan pelatihan hingga kontes dengan penambahan materi serta ilmu untuk para mekanik mereka.
ADVERTISEMENT
“Tadi juga saat kategori Service Advisor model yang kita pakai adalah Zenix (hybrid), jadi sudah dilakukan pelatihan dengan cara masukan atau kasih trouble untuk elektrikal. Kalau di soal teori, 30 persennya mungkin sudah menyangkut hybrid dan BEV,” imbuhnya.
“Jadi no worry terkait persiapan training dan manpower kita, bahkan di kontes kita sudah mulai diujikan. Mungkin kontes-kontes yang akan datang atau dari TAM sendiri justru sudah arahnya elektrifikasi,” jelas Yusuf.

Auto2000 gelar ajang kompetisi mekanik standar Toyota global

Juara kompetisi mekanik Auto2000 Best People Contest 2023 'Uprising the Champion' di Sunter, Jakarta Utara (10/9/2023). Foto: Sena Pratama/kumparan
Guna meningkatkan kompetensi sumber daya manusia (SDM), khususnya yang berperan langsung dengan kebutuhan purna jual kendaraan. Auto2000 melakukan pembinaan dengan meningkatkan skill dan kompetensi para mekanik terkait kecakapan melayani pelanggan, kemahiran teknis, digitalisasi layanan, dan pengetahuan teknologi terkini seperti kendaraan elektrifikasi (xEV).
ADVERTISEMENT
Untuk meningkatkan level of competitiveness dan melihat seberapa andal petugas aftersales di posisinya masing-masing, Auto2000 mengadakan kontes tingkat nasional yang menguji SDM dari seluruh cabang Auto2000 di Indonesia. Para pemenang akan mewakili Auto2000 di kontes dealer Toyota tingkat nasional yang diadakan rutin setiap tahun oleh PT Toyota-Astra Motor (TAM).
Auto2000 Best People Contest 2023 mengusung tema “Uprising the Champion”. Kontes ini terdiri atas 5 kategori, yaitu Service Advisor, Foreman, Partsman, THS – Auto2000 Home Service, dan Teknisi General Repair. Babak final Auto2000 Best People Contest 2023 diadakan di Cabang Auto2000 Yos Sudarso Jakarta Utara selama tiga hari antara 8–10 September 2023 dengan penjurian teori, praktik, dan role play yang ketat.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, sekitar 565 kontestan telah berlaga di tingkat cabang untuk didapatkan 445 kontestan untuk berkompetisi di tingkat nasional tahap pertama. Selanjutnya, didapatkan 110 kontestan untuk bersaing di tahap kedua, hingga akhirnya didapatkan 30 finalis dari 5 kategori tersebut untuk berkompetisi di tahap final.
Juara kompetisi mekanik Auto2000 Best People Contest 2023 'Uprising the Champion' di Sunter, Jakarta Utara (10/9/2023). Foto: Sena Pratama/kumparan
“Auto2000 Aftersales Best People Contest 2023 merupakan bukti komitmen kami untuk melakukan peningkatan kualitas SDM secara berkelanjutan. Kompetensi global mekanik sebagai ujung tombak layanan, diharapkan dapat meningkatkan dan menjaga loyalitas pelanggan yang mempercayakan perawatan mobilnya kepada kami,” kata Aftersales Business Division Head Auto2000, Nur Imansyah Tara.

Daftar Pemenang Auto2000 Best People Contest 2023

Kategori Teknisi GR
Kategori Service Advisor
ADVERTISEMENT
Kategori Parts Person
Kategori Foreman
Kategori Teknisi THS – Auto2000 Home Service
***