Berburu Kawasaki Ninja 250 Karburator, Harga Rp 20 Jutaan

25 Juni 2020 12:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kawasaki Ninja 250R. Foto: Angga Jonathan/RND Motosport
zoom-in-whitePerbesar
Kawasaki Ninja 250R. Foto: Angga Jonathan/RND Motosport
ADVERTISEMENT
Kawasaki Ninja 250R (karburator) bisa dibilang salah satu jagoan sport fairing, bermesin 2-silinder berkubikasi seperempat liter di Indonesia. Motor ini eksis pertama kali pada 2008 hingga pertengahan 2012 sebelum napasnya diberhentikan.
ADVERTISEMENT
Meski generasi terbarunya sudah meluncur dengan teknologi injeksi bukan berarti motor ini tak lagi jadi lirikan konsumen.
Tampilan dan desainnya boleh dibilang timeless alias tak pernah mati. Perawakannya masih sporty serba tajam, membuat siapa yang melirik ingin langsung meminangnya.
Nah, buat Anda yang ingin naik kelas dari motor sport 150 cc dengan budget terbatas, membeli Ninja 250 Karburator bisa jadi alternatif.
"Kemarin ada dua unit belum berapa lama sudah laku. Harganya kompetitif dari Rp 20 sampai Rp 25 juta," kata Angga Jonathan pemilik RND Motorsport saat dihubungi kumparan, Rabu (24/6).
Kawasaki Ninja 250R. Foto: Angga Jonathan/RND Motosport
Namun, Angga mengingatkan karena umurnya sudah lawas ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat membeli Ninja 250 Karburator bekas, salah satunya komponen mesin.
ADVERTISEMENT
"Akselerasi lebih menang ini dibanding yang Fi, perawatan juga lebih mudah. Tapi memang harus selektif terutama di mesin dan karburatornya, itu yang paling sering bermasalah," tambah dia.
Menyinggung jantung mekanisnya, Ninja 250 Karburator dibekali mesin 249 cc DOHC, 2-silinder, berpendingin cairan, dan berpengabut karburator besutan Keihin.
Kawasaki NInja 250R Karburator (kanan). Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Di atas kertas, motor ini sanggup memuntahkan tenaga maksimal 30 dk pada 11 ribu rpm dan torsi berkisar 21,7 Nm di 9.500 rpm. Output tenaga itu disalurkan lewat transmisi manual 6-percepatan.
Menyoal dimensi, motor ini punya panjang 2.0980 mm, lebar 715 mm, tinggi 1.115 mm, dan bobot maksimum 169 kg. Tangki bahan bakarnya mampu menenggak 18 liter bensin, cukup besar untuk sebuah motor sport 250 cc.
ADVERTISEMENT
Namun dari segi fitur Anda tak bisa berharap banyak dari motor ini. Sistem pengereman ABS masih absen dan penerangan yang masih menggunakan lampu konvensional alias bohlam.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.