Berita Populer: Debut Perdana SUV Baru Mitsubishi; Kepastian Xpander Hybrid

1 Agustus 2023 8:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
The New SUV Mitsubishi berbasis XFC Concept. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
The New SUV Mitsubishi berbasis XFC Concept. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
Debut perdana wujud asli dari Mitsubishi XFC Concept atau kini The New SUV-sampai GIIAS 2023-jadi berita populer kumparanOTO, Senin (31/7).
ADVERTISEMENT
Kemudian informasi soal kepastian peluncuran Mitsubishi Xpander hybrid pada awal tahun 2024, serta mobil listrik termurah BMW iX1 bakal mendarat di Indonesia tahun ini.
Selengkapnya rangkuman berita populer kumparanOTO.

Resmi, SUV Baru Mitsubishi Diperkenalkan Secara Global di Jakarta

Pengenalan The New SUV Mitsubishi berbasis XFC Concept di Jakarta, Senin 31 Juli 2023. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membuka selubung SUV terbaru berbasis XFC Concept, Senin 31 Juli 2023 di Jakarta. Wujud produksi massal ini boleh dibilang mendekati versi purwarupa yang dikenalkan pertama kali awal tahun ini di Indonesia.
Sayangnya baru eksterior yang baru dipamerkan pabrikan. Detail lebih rinci lagi termasuk nama, spesifikasi, dan harga jualnya akan diumumkan di pembukaan pameran GIIAS pada 10 Agustus 2023 mendatang.
"Hari ini Anda melihat sebuah game changer dari Mitsubishi di pasar compact SUV dengan banyak fitur dan teknologi yang dikembangkan untuk memenuhi ekspektasi konsumen Indonesia," terang Presiden Direktur PT MMKSI Asushi Kurita.
ADVERTISEMENT

Mitsubishi Xpander Hybrid Dipastikan Bakal Meluncur Awal 2024

Deretan calon mobil elektrifikasi Mitsubishi yang akan meluncur 5 tahun ke depan. Foto: Mitsubishi Motors
Tabir mengenai kepastian hadirnya Mitsubishi Xpander Hybrid, kembali diungkap ke publik. Terbaru, orang nomor satu Mitsubishi Motors Corporation menyatakan Low MPV hibrida itu bakal meluncur awal tahun depan.
“Setelah Triton baru ini, kemudian kami akan berencana SUV kompak terbaru, dan Xpander hybrid pada awal tahun depan,” kata President & CEO Mitsubishi Motors Corporation, Takao Kato di peluncuran all new Mitsubishi Triton di Thailand belum lama ini.
Menurutnya, Xpander hybrid diyakini mampu mendongkrak penjualan mobil pabrikan asal Jepang tersebut di ASEAN, kawasan dengan pangsa pasar Mitsubishi terbesar di dunia. Selain daripada Triton yang kuat di Thailand dan satu model SUV baru lagi yang akan debut di Indonesia pada Agustus mendatang.
ADVERTISEMENT

iX1, Mobil Listrik Termurah BMW Bakal Masuk Indonesia

BMW iX1 xDrive30. Foto: BMW
Sebagai brand premium, BMW Group Indonesia sudah meluncurkan beberapa model mobil listrik mewah mereka meliputi i4, iX, dan belum lama ini i7. Seolah tak cukup, jenama asal Jerman itu tengah menyiapkan satu amunisi lagi pada tahun ini.
Menariknya, Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O'tania mengatakan, model selanjutnya adalah mobil listrik paling terjangkau yang dimiliki pabrikan saat ini. Beberannya mengarah pada model iX1 dan akan berbarengan dengan model baru lainnya.
“Untuk X1 sendiri pada saat diluncurkan nanti memang akan bersamaan dengan iX1 di Indonesia. Kapan? Tunggu saja, harapannya tahun ini, ya,” buka Jodie ditemui di bilangan Jakarta Selatan belum lama ini.
ADVERTISEMENT