Berita Populer: Royal Enfield Soal Lelang; Galeri Foto Jelang GIIAS 2024

17 Juli 2024 8:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lelang puluhan unit motor Royal Enfield. Foto: Lelang Raya
zoom-in-whitePerbesar
Lelang puluhan unit motor Royal Enfield. Foto: Lelang Raya
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tanggapan Royal Enfield soal motornya yang banyak dilelang menjadi salah satu berita populer kumparanOTO, Selasa (16/7).
ADVERTISEMENT
Kemudian ada galeri foto persiapan jelang GIIAS 2024, serta alasan VinFast pilih Subang sebagai lokasi pabriknya.
Selengkapnya rangkuman berita populer kumparanOTO.

Royal Enfield Tanggapi Banyak Motornya yang Dilelang Bea Cukai

Belakangan banyak motor Royal Enfield yang dilelang oleh Bea Cukai. Belum lama ini, bahkan ada 60 motor yang dilelang.
Motor tersebut adalah Royal Enfield Bullet Classic 350 Ash, Classic EFI 500 Black, Classic EFI 500 Dessert Storm Beige, Classic EFI 500 Squadron Blue, dan Bullet Classic 500 Stealth Black.

Foto: Persiapan Jelang Pameran Otomotif GIIAS 2024

Sejumlah pekerja sibuk menyiapkan instalasi pameran otomotif Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2024 pada Selasa (16/7).
Instalasi pameran dan mobil yang akan dipamerkan masih ditata. Pameran ini diklaim jadi gelaran otomotif terbesar dan terlengkap yang akan menghadirkan lebih dari 50 merek kendaraan.
ADVERTISEMENT

Alasan VinFast Bangun Pabrik Mobil Listrik di Subang

VinFast pabrikan asal Vietnam akhirnya membangun pabriknya di Indonesia. Komitmen tersebut mereka lakukan di dengan grounbreaking yang dilakukan di Subang, Jawa Barat, Senin (15/7).
Vingroup Chairman’s Senior Advisor and CEO of Vgreen Global Charging Station Jsc Dr Nguyen Duc Thanh mengatakan, secara lokal pabrik ini akan memberi dampak transformasional dengan menciptakan lapangan pekerjaan berkualitas tinggi serta menghidupkan kembali ekonomi setempat dan membekali tenaga kerja dengan keterampilan mutakhir untuk sektor mobil listrik yang sedang berkembang.