Berita Populer: Setahun Uji Coba Yamaha E01 di Indonesia; Garansi Baterai Air EV

11 Desember 2023 8:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Media test ride motor listrik Yamaha E01 di Bukit Pelangi, Bogor. Foto: dok. Yamaha Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Media test ride motor listrik Yamaha E01 di Bukit Pelangi, Bogor. Foto: dok. Yamaha Indonesia
ADVERTISEMENT
Perkembangan status uji coba motor listrik Yamaha E01 di Indonesia setelah satu tahun menjadi salah satu berita populer kumparanOTO, Minggu (10/12).
ADVERTISEMENT
Kemudian Wuling Air ev yang juga akhirnya mendapatkan garansi baterai seumur hidup sampai 31 Desember 2023, serta alasan Honda Accord RS e:HEV di Indonesia lebih mahal dari Thailand.
Selengkapnya rangkuman berita populer kumparanOTO.

Setahun Uji Coba Motor Listrik Yamaha E01, Kapan Diproduksi Massal?

Media test ride motor listrik Yamaha E01 di Bukit Pelangi, Bogor. Foto: dok. Yamaha Indonesia
Sudah satu tahun lebih studi motor listrik Yamaha E01 sejak Oktober 2022 lalu, pabrikan rupanya masih butuh waktu untuk mempelajarinya. Maka dari itu belum ada kepastian kapan roda dua setrum tersebut akan diproduksi massal.
Assistant General Manager Marketing and Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Antonius Widiantoro mengatakan, masih menunggu hasil studi di Medan yang akan rampung Februari 2024. Selengkapnya.

Beli Wuling Air ev sampai 31 Desember 2023 Dapat Garansi Baterai Seumur Hidup

Wuling Air ev Lite. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Wuling memperluas benefit garansi baterai seumur hidup bukan cuma untuk BinguoEV, melainkan juga bagi setiap pembelian Wuling Air ev.
ADVERTISEMENT
Lifetime warranty tersebut mencakup komponen inti kendaraan listrik. Jadi selain baterai, garansinya juga termasuk motor drive dan motor control unit. Selengkapnya.

Honda Accord RS e:HEV Indonesia Lebih Mahal Rp 160 Jutaan dari Thailand

PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi meluncurkan all new Honda Accord RS e:HEV di Jakarta, Kamis (7/12/2023). Foto: Sena Pratama/kumparan
Harga Honda Accord RS e:HEV di Indonesia dibanderol Rp 959,9 juta on the road (OTR) Jakarta. Bila dibandingkan dengan varian yang sama dijual di Thailand, selisihnya mencapai Rp 165,5 jutaan.
Di Negeri Gajah Putih, Honda Accord terbaru dipasarkan dalam tiga varian yakni tipe e:HEV E dengan harga 1,5 juta Baht atau Rp 675,1 jutaan, kemudian e:HEV EL harganya 1,6 juta Baht atau Rp 736,9 jutaan, dan e:HEV RS 1,7 juta Baht atau Rp 794,3 jutaan. Selengkapnya.