Bocoran Wajah Honda CR-V Baru, Jadi Mirip BR-V dan HR-V

22 Februari 2022 13:35 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto paten yang diduga merupakan calon Honda CR-V generasi terbaru. Foto: Facebook/@Vanhoe Rage
zoom-in-whitePerbesar
Foto paten yang diduga merupakan calon Honda CR-V generasi terbaru. Foto: Facebook/@Vanhoe Rage
ADVERTISEMENT
Generasi terbaru Honda CR-V diprediksi akan debut global pada 2023. Setahun jelang peluncurannya, sebuah gambar paten yang diduga kuat adalah Honda CR-V terbaru tersebar.
ADVERTISEMENT
Mengutip akun Facebook Vanhoe Rage, Honda CR-V terbaru itu punya desain yang lebih sederhana namun tetap terlihat mewah. Nampak pada bagian grille-nya hadir dengan desain yang lebar seperti HR-V dan BR-V terbaru.
Ada juga aksen krom pada bagian atas grille serta lampu depan yang ramping. Desain bumper depan dibuat untuk memperkuat identitasnya sebagai SUV.
Beralih ke bagian samping, tak banyak ubahan guratan desain pada gambar paten tersebut. Ini terlihat dari desain kaca baris ketiganya yang masih mirip dengan generasi yang saat ini.
Adapun untuk velgnya, nampak memiliki desain palang 5 yang sederhana. Hanya saja belum diketahui apakah nantinya desain velg pada gambar paten tersebut juga akan direalisasikan pada wujud aslinya.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, tidak ada bocoran foto mengenai desain belakang dari gambar paten CR-V terbaru tersebut. Besar kemungkinan mobil ini akan memiliki desain belakang yang tidak jauh dengan yang ada saat ini, yakni memadukan lampu berbentuk horizontal dan vertikal.

Versi olah foto digital

Kendati gambar tersebut masih berupa gambar paten dan belum ada informasi pasti. Salah seorang ahli olah foto digital di Indonesia, Malvin W Setiawan, mencoba melakukan terkaan.
Rekayasa digital itu memperlihatkan bahwa CR-V baru memiliki bahasa desain yang mewah dan sederhana serta mirip dengan HR-V terbaru.

Prediksi mesin Honda CR-V terbaru

Hadir sebagai medium SUV, All New Honda CR-V nantinya diprediksi akan hadir dengan 2 pilihan mesin. Pertama ada mesin bensin 4-silinder berkapasitas 1.5 liter turbocharger. Mesin ini menawarkan tenaga 140 kW dan torsi 240 Nm.
ADVERTISEMENT
Lalu pilihan kedua, bisa saja generasi terbaru CR-V nantinya akan mengadopsi mesin hybrid seperti yang dipasarkan di Eropa. Pada versi hybrid, CR-V dibekali mesin i-MMD hybrid yang menggabungkan mesin bensin 2.0 liter dengan motor listrik dan baterai lithium-ion.
Pada mesin bensinnya, menjanjikan tenaga 143 dk pada 6.200 rpm dan torsi 175 Nm pada 4.000 rpm. Sementara motor listriknya memiliki tenaga 182 dk dan torsi 315 Nm.
***