Deretan Merek Mobil Baru yang Siap Eksis di Indonesia Mulai 2022

24 Desember 2021 17:44 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ford Ranger Raptor. Foto: dok Carscoops
zoom-in-whitePerbesar
Ford Ranger Raptor. Foto: dok Carscoops
ADVERTISEMENT
Pasar otomotif di Indonesia bakal makin ramai dengan kehadiran beberapa merek otomotif baru di Indonesia. Mulai dari asal China dan Amerika Serikat.
ADVERTISEMENT
Tak cuma menjual saja, ada beberapa merek otomotif mengungkapkan rencana membangun fasilitas produksi di Indonesia. Tentu itu sangat positif.
Lantas, apa saja merek mobil baru yang akan masuk ke Indonesia? Berikut ini kumparan sajikan lengkapnya.

Ford

Ford Everest. Foto: dok Carscoops
Merek otomotif asal Amerika Serikat, Ford, sudah dipastikan akan kembali eksis di Indonesia pada tahun 2022. Nantinya, Ford akan berada di bawah keagenan RMA Group Indonesia termasuk untuk urusan impor, penjualan, dan layanan purnajual.
“Betul kami akan kembali eksis lagi mulai 2022 dan sebenarnya sedikit gambaran saja, perbedaan Ford yang sekarang dan yang dulu, kalau yang sekarang ini kan akan masuk melalui RMA Indonesia, dan nama RMA sendiri sebenarnya sudah tidak asing lagi bagi pecinta otomotif di Indonesia,” ucap Marketing Manager Ford RMA Group Indonesia, Muhammad Irvan Mustafa beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
Setelah sempat pamit dari Indonesia, Ford kembali membawa 3 model andalannya, yakni Ford Everest, Ford Ranger Raptor, dan Ranger Wildtrack. Sayangnya, untuk model lain seperti Focus dan Fiesta, Ford belum memiliki rencana untuk mendatangkannya.

Chery Motor

Chery Tiggo 7 Plus. Foto: Dok. Istimewa
Setelah sempat menghilang tanpa kabar pada tahun 2017 lalu, Chery kini kembali lagi ke Indonesia dengan penuh percaya diri. Pabrikan asal China itu dipastikan akan melakukan debutnya di IIMS 2021.
“Iya benar, mereka (Chery Motor) sudah confirm sih untuk ikut IIMS 2022,” jelas Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh selaku promotor IIMS 2022, kepada kumparan, Rabu (22/12/2021).
Tidak hanya melakukan penjualan produk, Chery belum lama ini membeberkan niatnya kepada Gaikindo untuk membangun fasilitas produksi di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Untuk saat ini, Chery sedang berfokus pada segmen SUV. Bila melihat beberapa line up produknya, ada beberapa produk yang berpeluang dipasarkan di Indonesia, seperti Tiggo 4 Pro, Tiggo 7 Pro, dan Tiggo 8 Pro.

BYD

Han EV di Pabrik BYD Foto: dok. BYD
Selanjutnya ada pabrikan asal China yang berfokus pada elektrifikasi, yakni BYD. Kehadiran BYD dikonfirmasi oleh Sekretaris Umum Gaikindo, Kukuh Kumara belum lama ini. Sama seperti Chery, pabrikan itu dikabarkan akan membangun fasilitas produksi di Indonesia.
“Di samping itu (Chery Motor) juga ada BYD yang sudah berniat untuk masuk ke Indonesia dan bukan hanya ingin mendapatkan pasar penjualannya, tapi juga berniat untuk produksi,” ucap Kukuh.
Presensi BYD di Indonesia sebetulnya sudah cukup lama. Pasalnya, beberapa kendaraan listrik BYD sudah digunakan oleh perusahaan seperti Bluebird dan Transjakarta. Ya, selain mobil penumpang, BYD juga memproduksi bus listrik.
ADVERTISEMENT
Salah satunya seperti BYD e6, mobil listrik yang menjadi armada taksi Bluebird. Selain itu, BYD juga menawarkan beberapa produk lainnya, seperti Han EV, Song Pro EV, Tang EV, dan Yuan EV.

Weltmeister Motor

Mobil listrik Weltmeister W5 Foto: dok. Weltmeister Motor
Selain BYD, ada startup asal China yang juga bergerak di sektor otomotif elektrifikasi, Weltmeister Motor (WM Motor). Kehadiran dari pabrikan ke Indonesia dipastikan oleh pemilihan Jakarta sebagai kantor pusat untuk wilayah ASEAN.
Director sekaligus CEO, Yedi Sondy mengatakan, WM Motor Asia Pacific (WMAP) yang berada di bawah naungan merek WM dipastikan akan membawa masa depan lebih dekat di Asia Pasifik, terutama pasar ASEAN dan membuka peluang untuk pengembangan mobil listrik.
Hingga saat ini, WM Motor sudah meluncurkan beberapa mobil listrik murninya (BEV), seperti EX5-Z, EX6 Plus, dan W6. Prestasinya pun tak diragukan lagi, perusahaan tersebut sudah berhasil menjual 30.000 unit mobil listrik.
ADVERTISEMENT

Great Wall

Great Wall ORA Lightning CAT. Foto: dok. Carscoops
Masih dalam segmen mobil listrik, kali ini ada Great Wall Motor Company yang diperkirakan akan masuk ke Indonesia. Mencuatnya rumor kehadiran perusahaan tersebut, mengacu pada daftar Pangkalan Data dan Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan Ham Republik Indonesia.
Pada pangkalan data Kemenkumham RI, terpantau ada 3 gambar desain dari mobil listrik dan hybrid milik Great Wall Motor Company. Ketiganya diketahui didaftarkan langsung oleh Great Wall Motor Company Limited yang beralamat di Provinsi Hebei, China.
Dua mobil listrik dan satu mobil hybrid itu, yakni Great Wall Ora Punk CAT, Great Wall Ora Lighting CAT, serta Great Wall Haval H6.