Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Lalu apa fungsinya? Apakah bisa ngecek sisa atau top-up saldo uang elektronik?
Sesuai penjelasan Head of Product BYD Motor Indonesia Bobby Bharata, port NFC tersebut digunakan untuk menyelaraskan gelombang radio yang ada pada kartu NFC.
"Jadi untuk mendukung operasional kartu NFC. Saat buka mobil pakai kartu, pemilik hanya punya waktu di bawah 10 menit untuk menyalakan kelistrikan," buka Bobby kepada kumparan, Senin (5/2/2024) di Sentul, Bogor, Jawa Barat.
"Namun di BYD Seal, ketika di atas 10 menit kelistrikan tidak bisa dihidupkan, cukup letakkan kartu NFC di port tadi untuk menyatukan gelombang radionya, sehingga kelistrikan mobil bisa dihidupkan," lanjutnya.
Selebihnya mengenai operasional menggunakan kartu NFC, caranya dengan mendekatkan kartu ke 'penerima' gelombang radio yang ada di spion mobil.
ADVERTISEMENT
Saat ditempelkan, kunci mobil bisa dibuka. Ketika ditempelkan lagi, maka akan mengunci pintu. Ketika ada di dalam mobil, kartu NFC cukup diletakkan di saku atau area selain wadah wireless charger.
Harga sedan listrik BYD Seal, masih menunggu pengumumannya yang rencanakan bakal dirilis pada pameran otomotif IIMS 2024 pada 15 Februari mendatang.
BYD Seal bakal dipasarkan dalam tiga tipe: Dynamic, Premium, dan Performance yang hadir dalam format all wheel drive (AWD). Sementara sisa dua varian awal pakai sistem penggerak belakang (RWD).
Tipe Dynamic mengemas baterai 61,4 kWh yang menjanjikan daya tempuh 510 kilometer. Kemudian tipe Premium dengan baterai 82,5 kWh sanggup menjelajah sejauh 650 kilometer.
Adapun tipe Performance yang orientasinya pada performa, baterainya sama seperti sebelumnya namun dengan daya jelajah 580 kilometer.
ADVERTISEMENT
BYD Seal menggunakan baterai tipe Lithium Ferro Phosphate atau LFP, dengan arsitek yang disebut sebagai Cell to Body (CTB) pada rancang bangun e-Platform 3.0.
"Sel baterai disusun langsung ditempel ke bodi, sehingga benefitnya peningkatan ruang yang lebih lapang, keamanan, dan performanya lebih meningkat," kata Bobby.