Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Garansi Mobil Listrik VinFast yang Dijual di Indonesia 10 Tahun
20 Mei 2024 9:00 WIB
·
waktu baca 2 menitDiperbarui 2 Juli 2024 15:32 WIB

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Berdasarkan data kumulatif kuartal pertama hingga 2024, VinFast berhasil naik 8 peringkat dan menempati posisi puncak dengan penjualan sebanyak 12.584 unit, menggeser Hyundai yang kini posisi dua dengan penjualan 10.144 unit.
Lanjut posisi tiga diisi Ford yang pada periode serupa menjual 8.021 unit, lalu Toyota dengan torehan penjualan sebanyak 7.321 unit.
CEO VinFast Indonesia Temmy Wiradjaja mengatakan, VinFast akan membawa strategi dan mengatur pendekatan yang sesuai sebagai bentuk penetrasi di negara baru, salah satunya Indonesia untuk mengincar kesuksesan yang sama.
“Seorang chef terbaik saat memasak nasi goreng kambing terenak dia tidak akan menceritakan apa bumbu rahasianya,” gurau Temmy saat ditemui di Hanoi, Vietnam beberapa waktu lalu.
Tapi Temmy berjanji segala hal baik dan prestasi VinFast di Vietnam akan diterapkan di Indonesia. VinFast Indonesia diakuinya juga sudah melakukan riset untuk mengembangkan pasar kendaraan listrik di tanah air.
ADVERTISEMENT
"Apa yang dicapai di Vietnam juga akan coba diimplementasikan untuk negara-negara yang menjadi ekspansi dari VinFast tentunya dengan beberapa penyesuaian terhadap konsumen," pungkasnya.
"Kesuksesan VinFast dalam beberapa bulan ini juga didukung dengan produk yang bagus, memberikan warranty 10 tahun atau 200.000 km, skema sewa baterai yang menjadi keunggulan kami,” ujarnya.
Saat ini, VinFast memasarkan dua kendaraan listrik mereka di Indonesia. Keduanya adalah VF 5 dan VF e34.
Lebih lanjut, Temmy bilang VF e34 akan didistribusikan ke konsumen pada kuartal kedua tahun ini. Mobil tersebut dijual dengan harga Rp 315 juta On The Road (OTR) Jakarta, harga tersebut belum termasuk sewa baterai seharga Rp 1,5 juta per bulan dengan jarak tempuh maksimal 3.000 km.
ADVERTISEMENT
Penerapan sistem sewa baterai ini merupakan gebrakan yang dilakukan VinFast. Pasalnya belum ada pabrikan mobil listrik yang menerapkan sistem tersebut.
Tujuannya adalah untuk menghilangkan stigma masyarakat di Indonesia yang masih ragu membeli mobil listrik karena harga baterainya yang mahal ketika mengalami kerusakan.
“Kita punya produk yang bagus, harga, dan program, jadi masyarakat tidak perlu takut untuk membeli mobil listrik dengan adanya program sewa baterai ini. Program sewa baterai ini juga sukses di beberapa negara yang sudah menerapkan program ini,” tuntasnya.