news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Inikah Calon MPV Turbo Wuling?

1 Oktober 2019 11:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
zoom-in-whitePerbesar
Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
ADVERTISEMENT
Hong Guang atau yang lebih kenal di Indonesia dengan nama Wuling, baru saja meluncurkan big MPV terbarunya yaitu Hong Guang Plus.
ADVERTISEMENT
Melansir dari Carscoops, Hong Guang Plus dibangun oleh perusahaan patungan antara SAIC – GM – Wuling. Berstatus sebagai big MPV, mobil ini menawarkan dimensi yang cukup besar.
Untuk dimensinya, mobil ini memiliki panjang 4.722 mm, lebar 1.840 mm dan tinggi 1.810 mm, serta jarak sumbu roda 2.800 mm.
Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
Dari desain eksteriornya, lekukan bodi yang terdapat pada mobil ini, konon terinspirasi dari kapal tradisional Tiongkok. Pada bagian depannya, Hong Guang Plus menampilkan desain grille yang tidak jauh berbeda dengan Almaz.
Sementara untuk desain buritannya, nampaknya akan menimbulkan pro dan kontra. Pasalnya, Hong Guang Plus menampilkan desain lampu belakang yang vertikal dengan bagian pintu bagasi yang terlalu polos.
Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
Belum lagi, bentuk bagian belakangnya yang terlalu tegak, mungkin akan kurang disukai oleh sebagian orang.
ADVERTISEMENT
Masuk ke bagian dalamnya, Hong Guang Plus menampilkan desain interior yang minimalis dengan sedikit tombol yang tersemat. Sayangnya, bentuknya yang terlalu lebar dan tegak, membuatnya terkesan kaku.
Interior Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
Pada bagian interiornya ini sudah mengadopsi jok berbahan kulit dengan konfigurasi jok captain seat di baris kedua. Terdapat juga cukup banyak cup holder dan ruang penyimpanan di setiap barisnya.
Interior Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
Menyoal sistem infotainment-nya, mobil ini sudah dilengkapi dengan head unit layar sentuh yang berukuran cukup lebar. Tersedia juga pengaturan AC model putar, kamera mundur, kontrol audio, dan cruise control.
Interior Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
Dengan ukurannya yang besar, Hong Guang membekali mobil ini dengan mesin bensin 4 silinder berkapasitas 1.5 liter turbocharger. Mesin tersebut menghasilkan tenaga 148 dk dan torsi 245 Nm.
ADVERTISEMENT
Untuk sistem transmisinya, hanya tersedia satu pilihan, yaitu manual enam percepatan dengan transmisi mundur ke arah depan seperti BMW E30.
Interior Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
Hong Guang Plus akan tersedia dalam empat pilihan warna, yaitu Polar White, Jet Black, Celestine Blue dan Sterling White. Sayangnya, meski telah mulai dipasarkan untuk pasar China, pihak SAIC – GM – Wuling masih belum merilis daftar harga dari MPV berbadan bongsor ini.
Wuling Hong Guang Plus Foto: dok. Carscoops
Yang menarik untuk ditunggu, apakah pihak Wuling Indonesia tertarik untuk memasarkan mobil ini di Indonesia pada tahun 2020 mendatang. Bila mobil ini akan masuk ke Indonesia, maka mobil ini diprediksi akan menjadi penantang serius untuk Nissan Serena dan Toyota Voxy.