Kapan Mitsubishi Pajero Sport Facelift Mengaspal di Indonesia?

28 Juli 2019 15:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mitsubishi Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
zoom-in-whitePerbesar
Mitsubishi Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
ADVERTISEMENT
Mitsubishi global baru saja meluncurkan versi penyegaran dari Pajero Sport di Thailand beberapa waktu lalu. SUV andalan tiga berlian itu pun mendapat sejumlah ubahan termasuk penyegaran di eksterior.
ADVERTISEMENT
Debut Pajero Sport facelift yang berbarengan dengan pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 nampaknya tak membuat konsumen menahan pembelian.
Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Irwan Kuncoro, mengatakan kehadiran Pajero Sport facelift di Thailand belum mempengaruhi penjualan Pajero Sport di GIIAS 2019.
“Memang berita peluncuran tersebut sudah tersebar luas, namun sejauh ini kami melihat hal itu belum mempengaruhi ya. Karena kalau melihat dari hasil capaian yang ada sampai saat ini, menurut kami masih sesuai target yang diharapkan,” ujar Irwan.
Mitsubishi Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
Hingga hari ke-8 GIIAS 2019, Pajero Sport berhasil menyumbangkan angka penjualan sebanyak 960 unit. Dengan angka tersebut membuatnya menjadi penyumbang terbesar ke-2 bagi Mitsubishi selama GIIAS 2019.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, terkait kapan meluncurnya Pajero Sport facelift ke Indonesia, Irwan mengatakan bahwa peluncurannya tidak dilakukan dalam waktu dekat.
“Kenapa belum tahun ini, karena di GIIAS saja kami sudah ada 3 model baru yang diluncurkan. Jadi masih banyak PR yang harus dikerjakan termasuk dengan yang Pajero Sport Limited Edition,” jelas Irwan.
Mitsubishi Pajero Sport Rockford Fosgate Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Sedangkan untuk di tahun depan, dirinya juga belum memastikan kapan kemungkinan versi facelift tersebut masuk ke Indonesia.
Sementara itu, ubahan yang diaplikasikan pada Mitsubishi Pajero Sport facelift meliputi kap mesin, grille, lampu depan, dan bemper. Di samping kosmetika, Mitsubishi juga menambah fitur keselamatan aktif termasuk Lane Change Assist (LCA) dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA).