Menperin Minta Honda Produksi Mobil Listrik di Indonesia

17 Maret 2022 9:05 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PT Honda Prospect Motor melepas sejumlah unit ekspor All New BR-V ke sejumlah negara di Pelabuhan Tanjung Priok, Rabu (16/3/2022). Foto: dok. HPM
zoom-in-whitePerbesar
PT Honda Prospect Motor melepas sejumlah unit ekspor All New BR-V ke sejumlah negara di Pelabuhan Tanjung Priok, Rabu (16/3/2022). Foto: dok. HPM
ADVERTISEMENT
Menteri Perindustrian RI, Agus Gumiwang Kartasasmita meminta PT Honda Prospect Motor (HPM) untuk berkontribusi dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik dengan memasarkan produk elektrifikasi.
ADVERTISEMENT
“Kami minta dukungan Honda agar dapat menghadirkan produk kendaraan yang memiliki emisi karbon rendah di Indonesia, khususnya kendaraan elektrifikasi mulai dari hybrid sampai dengan kendaraan listrik murni,” pungkas Agus saat melepas ekspor perdana All New Honda BR-V di Pelabuhan Tanjung Priok (16/3).
Selain itu, Agus juga berharap agar Indonesia dapat dijadikan sebagai basis produksi serta hub ekspor mobil ramah lingkungan khususnya seperti jenis hybrid maupun listrik murni.
“Pada prinsipnya pemerintah welcome terhadap segala macam jenis teknologi yang ramah lingkungan,” imbuh Agus.

Tanggapan Honda Indonesia

Business Innovation and Marketing & Sales Director PT HPM, Yusak Billy mengatakan tengah mempelajari kebutuhan pasar Indonesia untuk produk elektrifikasi.
“Untuk elektrifikasi kami lihat dulu demand masyarakat, kita pelajari apa yang cocok untuk masyarakat Indonesia. Kita tidak bilang tidak ada produk elektrifikasi, tetapi sedang kita pelajari,” ujar Billy saat konferensi pers di Pelabuhan Tanjung Priok, Rabu (16/3).
ADVERTISEMENT

Peluang kehadiran kendaraan elektrifikasi Honda di Indonesia

Test Drive All New Honda BR-V. Foto: dok. PT Honda Prospect Motor
Product Planning & Development Senior Manager Honda Asia Pasifik, Yoshihiko Eguchi sempat menyinggung perihal peluang hadirnya kembali mobil elektrifikasi Honda di Indonesia, terutama untuk produk barunya all new Honda BR-V.
Melalui time Large Project Leader All New Honda BR-V, telah memastikan jika platform baru yang sudah digunakan all new Honda BR-V sudah kompatibel dengan teknologi hybrid.
“Jadi memang kami juga memahami bahwa ke depannya nanti ada atau bisa platform ini diimplementasikan pada teknologi hybrid,” ujar Yoshihiko-san saat sela acara Media Test Drive All New Honda BR-V beberapa waktu lalu.
Meski begitu, dirinya masih belum bisa mengungkapkan lebih jauh apakah nanti ke depannya akan ada Honda BR-V hybrid atau model hybrid lainnya.
ADVERTISEMENT
“Tapi memang sampai saat ini kami belum ada perencanaan ke arah sana,” imbuh Yoshihiko.
Ini menarik, karena platform yang digunakan sudah kompatibel dengan teknologi hybrid, maka ada peluang lebih banyak model baru lainnya yang menggunakan platform tersebut, yang bisa disuntik teknologi hybrid. Tak terkecuali, mungkin saja, diterapkan pada Honda Mobilio generasi terbaru.

Strategi global Honda hadirkan kendaraan ramah lingkungan

Bocoran Mobil Listrik Honda. Foto: dok. Autoexpress
Seperti diketahui, belum lama ini Honda global juga sudah mengungkapkan rencana strategi mereka dalam hal kendaraan elektrifikasi, khususnya mobil listrik murni.
Mengutip dari Electrek, Honda menginformasikan akan meluncurkan setidaknya 10 mobil listrik murni dalam 5 tahun ke depan mulai tahun ini.
Namun, seluruh model mobil listrik tersebut rencananya akan terlebih dahulu dipasarkan di China hingga 2030, baru setelahnya mulai dipasarkan ke negara lainnya.
ADVERTISEMENT
Rencana tersebut sejalan dengan tujuan Honda yang akan menjual 100 persen mobil ramah lingkungan melingkupi jenis hybrid, hidrogen, dan listrik murni.
Pada tahap awal, Honda telah resmi memperkenalkan terlebih dahulu dua mobil listrik terbarunya dalam seri line up e:N Series.
Tentunya, diharapkan seluruh mobil ramah lingkungan dari Honda tersebut, nantinya juga dapat dipasarkan di Indonesia.