Mobil Goyang Yangwang U9 Supercar Besutan BYD yang Menarik Perhatian

29 April 2025 10:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil supercar Yangwang U9. Foto: Arifin Asydhad/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Mobil supercar Yangwang U9. Foto: Arifin Asydhad/kumparan
ADVERTISEMENT
Produsen otomotif China BYD menghadirkan mobil supercar Yangwang U9 di Shanghai Auto Show 2025 yang digelar di NEEC Plaza, Shanghai. Supercar listrik berpintu butterfly ini sangat menarik perhatian pengunjung.
ADVERTISEMENT
Selain desain yang menarik, mobil yang diproduksi BYD sejak Agustus 2024 ini bisa bergoyang dan menari. Ada beberapa varian tarian sesuai dengan jenis musik yang mengiringi.
Goyangan dan tarian ini membuktikan bahwa suspensi supercar ini sangat baik dan independen. Saat berjalan kencang di jalan berlubang, supercar ini juga masih berjalan stabil.
“Bila tiba-tiba ban pecah di tengah jalan, maka roda yang pecah bisa langsung terangkat dan mobil tetap bisa berjalan stabil,” kata staf di booth Yangwang.
Mobil supercar Yangwang U9. Foto: Arifin Asydhad/kumparan
BYD membekali Yangwang U9 dengan baterai Blade lithium iron phosphate (LFP). Dengan dengakapasitas 80 kWh, sekali dicas mobil ini bisa menempuh jarak 465 kilometer.
Karena karena sudah dibekali dengan fast charging, pengisian daya dari 30 persen sampai 80 persen hanya butuh waktu 10 menit.
ADVERTISEMENT
Mobil supercar Yangwang U9. Foto: Arifin Asydhad/kumparan
Urusan tenaga, Yangwang U9 punya power sebesar 1.290 dk dengan torsi maksimal 1.680 Nm. Sedangkan kecepatan tertingginya 309,19 km/jam.
Secara dimensi, mobil ini punya panjang 4.966 mm, lebar 2.029 mm, tinggi 1.295 mm dan wheelbase 2.900 mm.
Mobil yang memulai debutnya pada Februari 2024 ini dijual dengan harga 1.680.000 yuan atau sekitar Rp3,73 miliar.
*****
kumparan New Energy Vehicle Summit 2025 akan digelar pada Selasa, 6 Mei 2025, di MGP Space, SCBD Park.
Forum diskusi ini menghadirkan para pemangku kepentingan, termasuk pemimpin industri, profesional, dan perwakilan pemerintah, untuk berdiskusi serta berbagi wawasan mengenai masa depan industri otomotif berkelanjutan.
Daftar sekarang di: kum.pr/nev2025.