Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Mobil Listrik di Bawah Rp 300 Juta Goda Pengunjung GJAW 2024, Tertarik?
28 November 2024 14:03 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Pada pameran kali ini jenama asal Vietnam tersebut membawa dua mobil andalannya yakni VF 5 dan VF e34. Menariknya kedua mobil listrik ini dijual dengan harga di bawah Rp 300 jutaan.
Selain itu VinFast menawarkan dua skema penjualan yakni lengkap dengan baterai dan melalui sistem sewa baterai.
VinFast VF 5
Untuk harga, VF 5 kini memiliki harga promosi On the Road Jakarta sebesar Rp 286.450.000 (dengan pembelian baterai) dan Rp 218.250.000 (dengan skema berlangganan baterai). Untuk paket langganan baterai mulai dari Rp 990.000 per bulan atau sekitar 1.500 kilometer.
Secara spesifikasi, dimensi VinFast VF 5 memiliki panjang 3.967 milimeter, lebar 1.723 milimeter, dengan tinggi 1.578 milimeter.
Sementara wheelbase 2.514 milimeter dan ground clearance mobil setrum ini 161,5 milimeter.
Soal jantung mekanisnya, VinFast VF 5 menggunakan motor penggerak bertenaga 94 dk dengan torsi 135 Nm. Sekali dicas mobil ini mampu menempuh 260 kilometer.
ADVERTISEMENT
Motornya tersebut disuplai daya dari baterai lithium 29,6 kWh. Pengisian baterainya memakan waktu 34 menit dari 10 hingga 70 persen.
Lanjut ke fitur keselamatan dan keamanan sudah dilengkapi dengan Hill Start Assist, kontrol traksi, hingga kontrol stabilitas. Selain itu ada Speed Sensitive Auto Door Lock sampai Brake Assist.
VinFast VF e34
Lanjut ke VinFast e34 dijual dengan harga Rp 367.200.000 (dengan pembelian baterai) dan Rp 273.000.000 (dengan skema berlangganan baterai). Untuk paket langganan baterai mulai dari Rp 1.099.000 per bulan atau sekitar 1.500 kilometer.
Untuk dimensinya memiliki panjang 4.300 milimeter, lebar 1.768 milimeter dan tinggi 1.615 milimeter, wheelbase 2.611 mm, dan ground clearance 165 mm.
Dari sisi tenaga, sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 41.9 kWh yang mampu menyuplai energi untuk melaju sejauh 318.6 kilometer. Motor listriknya menggerakkan roda depan bertenaga 148 dk dan torsi 242 Nm.
Soal fitur keamanan, VF e34 dibekali fitur-fitur seperti Speed Sensitive Auto Door Lock, ISOFIX, ABS, EBD, Brake Assist, Electronic Stability Control (ESC), Traction Control System (TCS), Hill Start Assist Control
ADVERTISEMENT
Selain itu, VF e34 juga sudah memiliki fitur ADAS, seperti Cruise Control, Rear Cross Traffic Alert, Blind Spot Detection, Rear Parking Assist, Rear View Camera, serta kamera 360.