Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Omoda C3, Mobil Baru yang Bakal Debut Global di Shanghai Auto Show 2025
22 April 2025 6:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Induk pabrikan otomotif asal China, Chery International, akan meluncurkan mobil baru mereka bernama Omoda C3. Produk anyar tersebut merupakan sebuah compact SUV yang dimensinya sedikit lebih kecil dibandingkan pendahulunya, Omoda C5.
ADVERTISEMENT
Belum banyak informasi yang dirilis mengenai mobil baru Chery ini, kecuali siluetnya yang serba tajam dan sketsa interiornya yang menurut Chery menggabungkan nuansa mecha dan teknologi masa depan.
Dengan eksterior bersudut, siluet Omoda C3 ini jadi terlihat sporty dan futuristik. Hal tersebut dikombinasikan dengan corak dual-tone, biru dan hitam, membuat penampilan Omoda C3 menjadi lebih segar.
Belum lagi dengan aksen lampu belakang dengan model bentuk “Z”. Desain mobil yang serba agresif ini menyiratkan segmentasi mana yang diincar oleh produk yang harganya diisukan bakal berada di bawah Omoda C5.
Omoda C3 ini akan diluncurkan di bawah bendera OMODA-JAECOO, brand di bawah Chery International khusus untuk pasar di luar China. Produk beserta spesifikasi lengkapnya baru akan resmi diperkenalkan secara global dalam media gathering di Wuhu, China, pada Sabtu, 26 April 2025. Belum pasti kapan produk tersebut akan meramaikan pasar otomotif Indonesia.
ADVERTISEMENT
Sebelum merilis Omoda C3 ini, OMODA-JAECOO telah lebih dulu merilis J5 pada gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 Februari lalu. Varian BEV mobil tersebut, bersama dengan versi PHEV Omoda C5 dan C7, akan ditampilkan dalam Shanghai Auto Show (SAS) pada pekan ini.
kumparan New Energy Vehicle Summit 2025 akan digelar pada Selasa, 6 Mei 2025, di MGP Space, SCBD Park.
Forum diskusi ini menghadirkan para pemangku kepentingan, termasuk pemimpin industri, profesional, dan perwakilan pemerintah, untuk berdiskusi serta berbagi wawasan mengenai masa depan industri otomotif berkelanjutan. Daftar sekarang di: kum.pr/nev2025.