Penanganan Khusus Bagi Motor yang Punya Kunci Keyless

1 Mei 2020 14:15 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fungsi keyless Ariic Gernna Foto: dok. Great Biker
zoom-in-whitePerbesar
Fungsi keyless Ariic Gernna Foto: dok. Great Biker
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Imbauan untuk bekerja dari rumah atau work from home masih digalakkan oleh pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona. Hal ini tentunya akan membuat sepeda motor Anda lebih banyak terparkir di garasi.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi Anda yang memiliki sepeda generasi terbaru dan sudah mengusung teknologi remote kunci keyless sebaiknya mematikan remote saat motor tidak digunakan.
Ilustrasi remote keyles pada sepeda motor. Foto: dok. Istimewa
Dijelaskan Senior Technical Advisor PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Slamet Kasianom, ketika remote aktif dan tersimpan dalam jarak tertentu sinyal remote akan terus terhubung dengan reciver (smart control unit), hal ini bisa menyebabkan aki mengalami tekor.
"Biasanya dia (remote) akan terhubung dalam jarak 80 cm. Kan kebiasaannya orang sering taruh remote di konsol boks, ini akan terus-terusan mengirim sinyal. Kalau tidak digunakan dalam waktu lama sebaiknya dimatikan saja remote-nya," kata Slamet saat dihubungi kumparan, Selasa (29/4).
Smart Key System, Keyless pada All New Yamaha NMax Foto: dok YIMM
Untuk motor Yamaha yang mengadopsi fitur keyless adalah Yamaha NMax 2020, Aerox, Lexi, dan XMAX. Nah, untuk mematikan remote keyless cukup tekan tombol power dalam beberapa detik sampai ada indikator lampu merah kecil berkedip satu kali.
ADVERTISEMENT
Fitur smart key system tanpa anak kunci atau keyless dan menggunakan remote pada sepeda motor memang makin populer. Selain jadi gimmick penjualan, tak dipungkiri teknologi tersebut juga punya manfaat buat pengguna motor salah satunya adalah soal keamanan.
Ilustrasi keyless pada sepeda motor. Foto: Istimewa
Meski begitu fitur ini memiliki kelemahan, seperti baterai remote yang akan habis karena penggunaan dan kemungkinan rusak terkena air. Maka dari itu, pemiliknya harus lebih aware menjaga kondisi kunci keyless.
"Kalau pemakaian normal sih bisa bertahan 4 tahun, kalau sering ditekan dimainkan ya paling 1 tahun juga sudah habis baterainya," ujar Slamet.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
ADVERTISEMENT
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.