Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
PT Maxindo Renault Indonesia (MRI) menghilangkan varian terendah Renault Triber , RXE, untuk sementara waktu. Hilangnya varian itu, diungkapkan oleh COO MRI, Davy J. Tuilan, akibat spesifikasinya yang tidak sesuai dengan pihaknya inginkan.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Davy menjelaskan tidak adanya AC pada baris kedua dan ketiga, serta pengoperasian jendela baris kedua yang masih menggunakan engkol. Ini dianggap kurang cocok dan akan kurang diminati untuk taksi online.
"Nah, setelah kami konfirmasi dengan prinsipal, baris kedua dan ketiga RXE itu ternyata tidak ada (AC). Kemudian power window di baris kedua ternyata juga masih model engkol," tambah Davy.
Oleh karena itu, kata Davy, saat ini pihaknya terus berdiskusi dengan prinsipal untuk memutuskan beberapa opsi terkait varian terendah Renault Triber untuk taksi online.
"Beberapa opsi sih mungkin kami akan modifikasi sedikit dari beberapa varian yang ada di negara pengekspor, agar sesuai dengan kebutuhan taksi online," tutur Davy.
Adapun pada peluncurannya di 2019 lalu, Renault Triber hadir dalam 4 varian, RXE, RXL, RXT, dan RXZ. Untuk varian RXE sendiri hanya tersedia dalam pilihan transmisi manual saja dan diniagakan saat itu dengan harga Rp 133 juta.
ADVERTISEMENT
Kini pada April 2020, MRI melakukan update harga pada Triber bertransmisi manual dan tidak menyertakan varian RXE di dalamnya. Berikut harga baru Renault Triber untuk transmisi manual.
Renault Triber RXL M/T - Rp 166,9 juta
Renault Triber RXT M/T - Rp 172,9 juta
Renault Triber RXZ M/T - Rp 179,9 juta
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona )
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.