Sejarah dan Tokoh di Balik Lahirnya Merek Otomotif Dunia (Bagian 3)

9 Februari 2021 7:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tokoh penting merek otomotif dunia. Foto: dok. Wikimedia
zoom-in-whitePerbesar
Tokoh penting merek otomotif dunia. Foto: dok. Wikimedia
ADVERTISEMENT
Nampaknya cukup lama ya tak membahas mengenai sejarah otomotif dan tokoh di balik lahirnya merek otomotif dunia.
ADVERTISEMENT
Buat yang ketinggalan dua episode sebelumnya, saya banyak membahas sejarah merek otomotif asal Jepang. Bisa klik di sini.
Kali ini, saya akan bergeser ke daratan Eropa. Ada 3 merek otomotif asal Jerman dan 2 merek otomotif asal Prancis yang akan diulas kali ini.
Setiap tokoh dan sejarah dari 5 merek otomotif ini, tentu saja memiliki kisah uniknya masing-masing. Kelimanya juga terbilang konsisten dalam mengembangkan berbagai teknologi otomotif sejak dahulu hingga saat ini.
Lantas siapa saja mereka? Berikut kumparan sajikan ulasannya.

Mercedes-Benz

Karl Benz. Foto: dok. Wikimedia
Gottlieb Daimler. Foto: dok. Wikimedia
Wilhelm Maybach. Foto: dok. Wikimedia
Ulasan pertama kali ini, sengaja Saya berikan kepada merek otomotif paling berpengaruh terhadap peradaban otomotif di dunia, yaitu Mercedes-Benz. Tokoh paling berpengaruh yang juga jadi aktor penting dari kelahiran merek mobil Mercedes-Benz, ialah Karl Benz.
ADVERTISEMENT
Cerita itu berawal pada 1886, saat Karl Benz menciptakan mobil berbahan bakar bensin pertama di dunia, yaitu Benz Patent Motorwagen. Bersama dengan Gottlieb Daimler serta dibantu teknisi bernama Wilhelm Maybach, ketiganya berhasil menciptakan mobil tersebut.
Benz Patent-Motorwagen Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Setelah melalui proses pengembangan dan pengenalan ciptaannya tersebut ke masyarakat, Mercedes-Benz pun akhirnya mulai memproduksi mobil pertamanya pada 1926.
Hingga saat ini, berbagai mobil legendaris pun terus diciptakan oleh Mercedes-Benz. Mayoritas mobil dari Mercedes-Benz menggunakan huruf abjad sebagai penamaannya, seperti A-Class, B-Class, C-Class, E-Class, G-Class, hingga S-Class.
Mercedes-Benz C200 W202. Foto: dok. Wikimedia

BMW

Merek yang memiliki nama lengkap Bayerische Motoren Werke ini, pada saat awal eksistensinya di 1916, tak langsung menjadi perusahaan otomotif, tapi pembuat mesin pesawat terbang.
Kala itu, Karl Rapp, yang merupakan aktor penting dibalik lahirnya merek BMW, menciptakan mesin pesawat terbang untuk kebutuhan perang dunia pertama.
Karl Rapp. Foto: dok. Wikimedia
Namun seiring berakhirnya perang dunia pertama, BMW pun memutuskan untuk mengalihkan fokus produksi perusahaannya menjadi produsen mesin sepeda motor.
ADVERTISEMENT
Adapun sepeda motor pertama yang berhasil diciptakan, yaitu BMW R32 pada 1923. Sementara untuk mobil pertama yang diciptakan, yaitu BMW 3/15 atau yang populer disebut Dixi pada 1928.
BMW 501 Luxury Saloon. Foto: dok. Wikimedia
Lalu untuk mobil pertama BMW yang diproduksi massal, yakni BMW 501 luxury saloon pada 1952. Berbeda dengan Mercedes-Benz yang menggunakan huruf abjad sebagai penamaan mobilnya, BMW lebih memilih angka.
Seluruh mobil-mobil BMW, memiliki awalan nama dari angka, seperi Seri 1, Seri 2, Seri 3, Seri 4, Seri 5, Seri 6, Seri 7, hingga Seri 8. Berikutnya untuk mobil berjenis SUV, menggunakan abjad X yang diikuti dengan angka, seperti X1, X2, X3, X4, X5, X6, hingga X8. Dan untuk mobil listriknya, diberi nama awalan i dan diikuti dengan angka, seperti i3 dan i8.
BMW E30 Coupe 323i Sport. Foto: dok Car-a-Holic Garage

Volkswagen

Bermarkas di kota Wolfsburg, merek Volkswagen pertama kali didirikan pada 1937 oleh serikat buruh Jerman.
ADVERTISEMENT
Pendirian Volkswagen, dasarnya karena saat itu tidak ada mobil dengan harga murah. Akibatnya, angka kepemilikan mobil di Jerman pun menjadi rendah.
Lalu pemerintahan Nazi lewat Adolf Hitler, menginginkan adanya mobil rakyat yang diciptakan dari merek Volkswagen. Akhirnya, nama Ferdinand Porsche pun dipilih sebagai insinyur yang memimpin proyek tersebut.
Ferdinand Porsche. Foto: dok. Wikimedia
Erwin Komenda. Foto: dok. Wikimedia
Saat merancang mobil rakyat pertama, Ferdinand Porsche berkolaborasi dengan desainer dari Auto Union, yaitu Erwin Komenda. Keduanya pun berhasil menciptakan Volkswagen Beetle pada April 1938, sekaligus jadi kado ulang tahun Hitler ke 49.
Selain Beetle, beberapa nama mobil Volkswagen lainnya juga jadi populer dan melegenda di dunia, seperti Vw Kombi, Vw Kharman Ghia, Vw Polo, dan Vw Golf.
Volkswagen Beetle Foto: dok. Carscoops

Peugeot

Bergeser ke negara Prancis, terdapat Peugeot yang juga jadi salah satu merek otomotif legendaris. Merek yang identik dengan logo singa ini pertama kali hadir pada 1810.
ADVERTISEMENT
Kala itu, Peugeot hadir sebagai produsen penggiling kopi dan pembuat sepeda. Barulah memasuki 1889, Armand Peugeot yang merupakan anak dari Emile Peugeot dan cucu dari Jean-Pierre Peugeot, menciptakan mobil pertama Peugeot, yaitu Panhard-Daimler. Mobil ini memang belum menggunakan bensin, melainkan tenaga uap.
Armand Peugeot. Foto: dok. Wikimedia
Adapun mobil bermesin bensin pertama yang diciptakan Peugeot, yakni Type 15 pada tahun 1986. Mobil ini sendiri belum menjadi mobil dengan bodi tertutup dan masih terbuka.
Barulah pada 1929, Peugeot meluncurkan mobil berbodi tertutup pertamanya, yaitu Peugeot 201. Setelah lahirnya Peugeot 201 ini, merek yang berbasis di kota Sochaux ini terus meluncurkan mobil-mobil andalannya.
Peugeot 201. Foto: dok. Peugeot
Hampir sebagian besar nama mobil yang diadopsi pada Peugeot, menggunakan 3 angka. Beberapa mobil Peugeot pun sukses menjadi legenda di dunia, seperti peugeot 205, 405, 505, 206, 306, hingga 406.
Peugeot 206 Foto: dok. Istimewa

Renault

Sama seperti Peugeot, Renault juga berasal dari Prancis, tepatnya kota Bolougne-Billancourt. Tokoh penting dibalik lahirnya merek Renault, yakni Louis Renault.
ADVERTISEMENT
Bersama dengan dua saudaranya, yaitu Marcel Renault dan Fernand Renault, ketiganya berhasil menciptakan mobil pertama, yaitu Renault Voiturette 1CV pada 24 Desember 1898.
Louis Renault. Foto: dok. Wikimedia
Sejak saat itu, Renault terus mencuri perhatian pasar otomotif dunia dengan memproduksi berbagai mobil. Penjualan dalam jumlah besar pertama yang dialami Renault, terjadi pada 1905.
Kala itu, perusahaan bernama Societe des Automobiles de Place membeli beberapa mobil Renault AG1 untuk dioperasikan sebagai taksi. Tak hanya itu, mobil ini juga banyak digunakan sebagai pengangkut militer Prancis pada perang dunia pertama.
Berakhirnya perang dunia pertama, membuat kiprah Renault pun semakin mengkilap. Berbagai mobil ciptaan Renault pun berhasil mencuri perhatian dan menjadi legenda. Beberapa mobil itu antara lain, Renault 18, Renault 19, Renault 2CV, Renault 5, Renault Clio, Renault Megane, Renault Espace, hingga Renault Koleos.
Renault Clio. Foto: dok. Wikimedia
ADVERTISEMENT
***