Seragam Baru Yamaha Mio M3 di Awal Tahun Baru

8 Januari 2020 19:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warna baru Yamaha Mio M3. Foto: dok. YIMM
zoom-in-whitePerbesar
Warna baru Yamaha Mio M3. Foto: dok. YIMM
ADVERTISEMENT
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sematkan seragam baru buat skutik andalannya Mio M3. Sebelumnya pabrikan garpu tala sudah melakukan penyegaran pada Freego dan Fino beberapa hari lalu.
Warna baru Yamaha Mio M3. Foto: dok. YIMM
ADVERTISEMENT
Mio M3 tipe standar, memiliki empat warna baru seperti Metallic Grey, Metallic Red, Metallic White, dan Metallic Black. Sedangkan untuk tipe tertinggi, Mio M3 AKS SSS diberi satu kelir baru yaitu Matte silver.
"Yamaha terus berupaya memaksimalkan pelayanan untuk meningkatkan kepuasan konsumen, karena itu penyegaran selalu dilakukan untuk memenuhi permintaan yang terus berkembang, mengikuti tren masa kini.” ucap Deputy GM Marketing PT YIMM, Yordan Satriadi dalam keterangan resmi yang diterima kumparan, Selasa (7/1).
Warna baru Yamaha Mio M3 ARS SSS. Foto: dok. YIMM
Sedikit bicara kelebihannya, Mio M3 punya beberapa fitur unggulan seperti Multi Function Key yang mampu menunjang kebutuhan sehari-hari. Lalu, dia juga punya kapasitas tangki bahan bakar cukup besar, yaitu 4,2 liter dan fitur keamanan smart lock.
ADVERTISEMENT
Bicara dapur pacu, skutik ini dibekali mesin 125 cc, 4-tak, SOHC, berpendingin cairan dan berpangabut injeksi. Di atas kertas, Mio M3 mampu menghembuskan tenaga maksimal 9,3 daya kuda (dk) pada 8.000 rpm dan torsi puncak 9,6 Nm pada 6.500 rpm. Biar makin responsif dan efisien, motor ini juga sudah disuntik teknologi blue core dari Yamaha.
Terkait banderolnya, Yamaha Mio M3 dengan kelir anyar ini dilego Rp 16,215 juta, dan Rp 17,135 juta untuk Mio M3 AKS SSS. Kedua harga tersebut sudah berstatus OTR Jakarta.
Kapan Mio Facelift meluncur?
Yamaha Mio Facelift Foto: dok. Istimewa
Sementara menyoal kabar akan hadirnya Mio facelift, Manager Marketing PT YIMM, Antonius Widiantoro menjelaskan hingga saat ini belum ada informasi, terkait waktu peluncuran Yamaha Mio Facelift di Tanah Air.
ADVERTISEMENT
"Wah, untuk soal itu saya belum tahu," ucap Anton singkat via chatting aplikasi Whatsapp, Rabu sore (8/1).
Yamaha Mio Facelift Foto: dok. Istimewa
Jika nantinya meluncur untuk pasar otomotif Indonesia, motor ini bakal dipasarkan dalam dua varian yakni, Mio Gear dan Grafis. Tak hanya tampilannya yang semakin sporty, beberapa fitur canggih pun kabarnya akan disematkan seperti lampu LED pada bagian depan dan belakang, smart key system, stop start system, dan fitur lainnya.