Spesifikasi dan Fitur Peugeot 3008 dan 5008 Facelift, Harga Mulai Rp 500 Jutaan

3 Oktober 2021 13:18 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peugeot 3008 facelift. Foto: dok. Motor1
zoom-in-whitePerbesar
Peugeot 3008 facelift. Foto: dok. Motor1
ADVERTISEMENT
PT Astra Peugeot resmi meluncurkan 2 mobil barunya, yakni Peugeot 3008 Facelift dan Peugeot 5008 Facelift secara virtual pada Jumat (1/10). Kedua mobil ini hadir di pasar Indonesia dengan penampilan yang baru.
ADVERTISEMENT
“Menjejaki sukses versi Allure Plus, Peugeot 3008 dan 5008, varian terbaru diharapkan mendapat respons positif dari konsumen Indonesia. Apalagi hal ini merupakan jawaban serta masukan dari konsumen berkenaan dengan sosok SUV yang dibutuhkan. Kami melihat kehadiran varian model terbaru dapat melengkapi line-up Peugeot di pasar,” ujar Chief Executive Officer PT Astra Peugeot International, Rokky Irvayandi pada rilis resmi yang diterima kumparan.
Menyasar di segmen SUV, kehadiran dari Peugeot 3008 dan 5008 sudah terlihat jelas dari perubahan pada desain eksteriornya. Terutama pada bagian depan yang terlihat semakin modern dan agresif.
Tampilan depan Peugeot 5008 Facelift Foto: dok. Peugeot
Adapun, kedua mobil ini hadir dengan varian baru yang bernama Active. Varian tersebut akan menemani Allure Plus. Kedua mobil ini juga mengusung fitur yang sama, yang menjadi pembeda hanya terletak pada varian. Berikut kumparan sajikan lengkapnya.
ADVERTISEMENT

Fitur Kenyamanan

Jika bicara fitur kenyamanan, Peugeot memberikan beberapa fitur yang mampu memberikan pengemudi pengalaman berkendara yang sangat nyaman. Sehingga pembaruan ini membuat kedua mobil semakin enak untuk digunakan harian.
Pada bagian dalamnya terkesan sangat modern dan futuristik, di bagian depan sudah ada arm rest. Kursi pengemudi juga sudah disematkan 8-way power seat sedangkan kursi penumpang depan memiliki 6-way power seat.
Tampilan dalam Peugeot 3008 Facelift Foto: dok. Astra Peugeot
Berpindah ke dasbor, kedua mobil ini memiliki panel meter 12,3 inci. Selain itu, Peugeot sudah melengkapi paddle shift untuk mempermudah perpindahan gigi.
Khusus varian Allure Plus, sudah disematkan kaca spion dengan fitur Auto Dimming yang dapat mengurangi pencahayaan dari lampu mobil belakang. Selain itu, sudah memiliki lampu mood kabin LED dan wireless charging.
ADVERTISEMENT
Varian Allure Plus juga mendapatkan panoramic sunroof serta roof rail untuk mempermudah membawa barang-barang. Pada bagian belakangnya juga sudah disematkan Smart Tailgate, sehingga memudahkan pemilik ketika menutup bagasi.
Berikut ini fitur kenyamanan lengkap yang ada di Peugeot 3008 dan 5008 Facelift.

Fitur Hiburan

Tampilan dalam Peugeot 3008 Facelift Foto: dok. Astra Peugeot
Lanjut ke fitur hiburan, Peugeot menyematkan head unit yang lebih besar, yakni berukuran 10,1 inci. Sayangnya, hanya varian Allure Plus yang mendapatkan head unit dengan ukuran tersebut, untuk varian Active mendapatkan head unit dengan ukuran 8 inci.
ADVERTISEMENT
Head unit tersebut tentunya sudah dapat mengakomodir penggunaan Apple CarPlay, Android Auto, dan GPS Navigation. Guna mempermudah pengemudi mengoperasikan head unit, sudah tersemat kontrol audio pada sebelah kiri setir.

Fitur Keselamatan

Bicara fitur keselamatan, Peugeot sangat serius terhadap fitur satu ini. Mulai dari fitur keselamatan pasif hingga aktif tersemat pada kedua mobil ini. Tentunya, untuk varian Allure Plus mendapatkan fitur ekstra.
Tampilan belakang Peugeot 5008 Facelift Foto: dok. Peugeot
Kedua mobil ini sudah disematkan airbag pada 6 titik. Selain itu, memiliki 5 pilihan mode berkendara atau disebut sebagai Advanced Grip Control, guna mobil mampu menghadapi medan apapun, pilihan tersebut antara lain; Normal, ESP OFF, Snow, Mud, dan Sand.
Untuk mempermanis fitur Advanced Grip Control, Peugeot juga menyematkan Hill Assist Descent Control (HADC), sistem ini mengatur pendistribusian rem ketika sedang melewati turunan yang curam, membantu pengemudi dalam fokus menyetir.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Peugeot menawarkan fitur yang unggul, seperti Blind Spot Information System yang bertujuan memberikan peringatan ke pengemudi jika ada pengendara yang berada di posisi blind spot.
Peugeot 3008 facelift. Foto: dok. Motor1
Kemudian terdapat Lane Keeping Assist yang menjaga kendaraan tetap berada di dalam lajur mengikuti marka jalan. Fitur ini akan mulai bekerja pada kecepatan 65 km/jam hingga 180 km/jam.
Berikut ini fitur keamanan lengkap yang tersemat pada kedua mobil Peugeot.
ADVERTISEMENT

Spesifikasi mesin Peugeot 3008 dan Peugeot 5008

Jika bicara spesifikasi, Peugeot 3008 memiliki dimensi yang sama, yakni panjang 4,510 mm, lebar 1,850 mm, dan tinggi 2,730 mm. Masalah kapasitas bensin, Peugeot 3008 mampu menelan 53 liter dan memiliki kapasitas bagasi 591 liter.
Tampilan Peugeot 3008 Facelift Foto: dok. Astra Peugeot
Sedangkan Peugeot 5008 memiliki dimensi yang lebih panjang, dengan panjang 4,670 mm, lebar 1,855 mm, dan tinggi 1,655 mm. Untuk masalah kapasitas, Peugeot 5008 memiliki kapasitas bensin 56 liter dan kapasitas bagasi 952 liter.
Menyoal jantung pacunya, tidak ada perubahan dari model sebelumnya masih mengusung mesin 1.6-liter 4-silinder dilengkapi dengan Turbo High Pressure (THP). Mesin itu mampu menghasilkan tenaga 164 dk pada 6.000 rpm dan torsi maksimal 240 Nm pada 1.400 rpm.
ADVERTISEMENT
Tenaga tersebut disalurkan ke roda bagian depan melalui transmisi EAT6 otomatik 6-percepatan.

Harga dan varian

Bicara harga, kedua mobil itu ditawarkan dalam 2 varian, yakni Allure Plus dan Active. Harga kedua mobil ini juga sudah termasuk On The Road (OTR). Berikut lengkapnya.