Suzuki XL7 Termurah Lebih Terjangkau dari Toyota Rush dan Honda BR-V

15 Februari 2020 17:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Emblem Suzuki XL7 Foto: M. Ikbal/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Emblem Suzuki XL7 Foto: M. Ikbal/kumparan
ADVERTISEMENT
Suzuki XL7 tipe Zeta menjadi varian paling bawah sekaligus terjangkau. Banderolnya Rp 230 juta bertransmisi manual 5-percepatan.
ADVERTISEMENT
Bila dibandingkan dengan Low SUV di kelasnya, varian XL7 ini juga termurah. Sebut saja Toyota Rush tipe G manual dengan banderol Rp 251,650 juta, Honda BR-V S manual Rp 248,9 juta, atau Mitsubishi Xpander Cross M/T Rp 270,7 juta.
Suzuki XL7 Foto: M. Ikbal/kumparan
Direktur Penjualan 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Makmur mengungkapkan, harga tersebut sudah diatur sedemikian rupa menyesuaikan daya beli konsumennya.
"Inilah hasil survei yang kami lakukan. Jadi kami bisa menghitung seberapa bisa kami memberikan produk premium dengan harga yang efisien dan value for money," terangnya usai peluncuran Suzuki XL7 di arena Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Sabtu (15/2).
Fascia Suzuki XL7 Foto: M. Ikbal/kumparan
Senada dengan Makmur, Direktur Pemasaran PT SIS Donny Saputra juga menyebut, banderol terjangkau itu untuk merebut market share 20 persen.
ADVERTISEMENT
"Kami lihat SUV 3-baris itu tiap tahun growing mulai dari 2017. Dengan adanya produk baru, market pasti kontraksi naik, nah kalau ada kompetitor keluarkan produk atau varian baru market pasti kontraksi lagi," jelasnya pada kesempatan yang sama.
Bicara kelengkapannya memang XL7 tipe Zeta tidak begitu sporty seperti varian Alpha, yang memiliki body dua warna serta penyematan spoiler belakang.
Suzuki XL7 Foto: M. Ikbal/kumparan
Kendati begitu mobil sudah kuat nuansa modernnya. Ini berkat lampu LED dengan daytime running light (DRL), velg dua warna ukuran 16 inci, head unit 8 inci, AC digital, tombol audio di setir, juga power outlet untuk baris depan dan tengah.
Layout dashboard Suzuki XL7 Foto: M. Ikbal/kumparan
Sementara itu dari sisi fitur keselamatan sudah ditunjang dengan rem ABS (Anti-lock Braking System), EBD (Electronic Brake-force Distribution), dual SRS airbags, sensor parkir, jok ISOFIX, dan alarm.
ADVERTISEMENT
Adapun dapur pacunya tetap sama dengan dua varian Suzuki XL7 di atasnya. Mesin 1.462 cc yang menjanjikan output 102 dk di 6.000 rpm dan torsi puncak 138 Nm di putaran 4.400 rpm.