Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
TAM: 1 dari 4 SPK Toyota di GIIAS Adalah Mobil Elektrifikasi
29 Juli 2024 14:42 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
PT Toyota -Astra Motor (TAM) telah membukukan total 4.254 surat pemesanan kendaraan (SPK) selama delapan hari penyelenggaraan pameran GIIAS 2024 . Ini naik 11 persen dibanding tahun lalu ujar Direktur Pemasaran PT TAM, Anton Jimmi Suwandy.
ADVERTISEMENT
Yang menarik sekitar seperempat dari total SPK yang dikumpulkan tersebut datang dari model elektrifikasi Toyota, yang mana produk Innova Zenix paling mendominasi.
"Kalau secara total kontribusi elektrifikasi Toyota Januari-Juni 13 persen, di GIIAS ini totalnya 25 persen, atau 4 unit yang terjual satunya adalah elektrifikasi," kata Anton di ICE BSD, Tangerang belum lama ini.
"Kalau berdasarkan model, Innova Zenix hybrid paling banyak mencapai 80 persen. Kemudian (hybrid) model premium Alphard 80 persen, Yaris Cross 70 persen. Sepertinya ini membuktikan dan menguatkan hipotesa kami elektrifikasi semakin diminati masyarakat," pungkasnya.
Lantas bagaimana dengan Prius Hybrid yang baru dijual TAM di pameran tersebut? Anton bilang pihaknya masih merekapitulasi pesanan yang masuk, karena masih potential buyer.
ADVERTISEMENT
"Karena Prius masih menunggu. Jadi banyak kustomer ingin melihat dan test drive juga, jadi mirip GR Yaris, konsumen mau test drive dulu," terangnya.
Secara umum model Toyota yang paling banyak diminati adalah Innova sebanyak 981 SPK pada periode tersebut. Lalu dilanjutkan kombinasi Avanza-Veloz mencapai 929 unit.
Anton pada saat yang sama juga mengumumkan hasil pre-booking untuk Toyota Hilux Rangga yang jumlahnya mencapai 450 unit. Padahal pabrikan belum merilis harga resminya.
"Saya dengar paling banyak diesel, dibandingkan bensin, diesel lebih tinggi. Diesel manual, tapi yang matik juga banyak," tuntas Anton.
Live Update