Tanpa Diskon PPnBM, Pajero Sport Berhasil Asapi Fortuner di Semester I 2021

13 Juli 2021 12:58 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Fortuner di booth Toyota di IIMS Hybrid 2021. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Fortuner di booth Toyota di IIMS Hybrid 2021. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
Kompetisi di dalam segmen medium SUV berisikan model-model yang beragam, salah satunya SUV ladder frame yang diisi oleh rival abadi yakni Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner.
ADVERTISEMENT
Ada juga pilihan SUV lain bersasis monokok seperti Honda CR-V yang sudah berganti wujud pada awal tahun ini. Kemudian diikuti kompetitornya, Wuling Almaz yang ikut 'bereinkarnasi' dalam wujud yang lebih canggih.
Lalu, bagaimana performa penjualan model-model yang mengisi pada medium SUV itu?

Semester pertama Pajero Sport jawaranya

Nah bila melihat datanya sepanjang tahun Januari-Juni atau semester pertama tahun ini, Pajero Sport belum terkalahkan. Selama kurun waktu itu Mitsubishi mengamankan 8.299 unit Pajero Sport.
Kemudian diikuti Toyota yang menyuplai 7.785 unit Fortuner ke jaringan penjualan dalam periode yang sama. Selebihnya tak ada SUV ladder frame lain yang masuk ke dalam data penjualan. Isuzu MU-X tampak tak tertera, terakhir dia dikirim ke diler pada April lalu sebanyak 15 unit.
ADVERTISEMENT
Menariknya, medium SUV jagoan merek tiga berlian itu tak mendapat diskon PPnBM dari pemerintah, ketimbang kompetitornya Fortuner maupun Honda CR-V.
Sementara khusus pada bulan Juni 2021 dimpimpin Toyota Fortuner, yang terdistrisbusi sebanyak 2.158 unit. Sementara Mitsubishi Pajero Sport 1.376 unit.
Mitsubishi Pajero Sport di IIMS Hybrid 2021. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan

Penjualan SUV medium bodi monokok

Mengekor posisi tiga besar pada Juni lalu, rupanya masih dipertahankan oleh SUV berdarah China, Wuling Almaz. Wholesales-nya mencapai 992 unit, lebih besar dari keseluruhan varian Honda CR-V yang terkirim 388 unit.
Lalu menutup top five, diisi oleh Honda HR-V 1,8 yang terjual sebanyak 110 unit. Penjualannya kembali bergejolak sebab sebelumnya cuma terkirim dua unit pada Mei 2021.
Wuling Almaz RS di IIMS Hybrid 2021. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Secara year to date posisi tiga sampai lima masih belum berubah. Di mana Wuling Almaz tetap bercokol pada posisi tiga dengan distribusi 4.415 unit, diikuti Honda CR-V 3.047 unit dan Honda HR-V 1.8L 711 unit. Selebihnya bisa disimak pada grafik berikut.
Grafik penjualan medium SUV Juni 2021 mengacu data wholesales Gaikindo. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Grafik penjualan medium SUV Januari-Juni 2021 mengacu data wholesales Gaikindo. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan