kumparanOTO
verified-green
21 jam
Pengiriman 400 Mobil Listrik VinFast VF 3 di Indonesia
Seremoni penyerahan 400 unit pertama mobil listrik VinFast VF 3 ke konsumen sudah terlaksana, Gais! 100 unit di antaranya dilakukan di BSD, Tangerang. Director of Sales and Networks VinFast Indonesia, Davy Jeffry Tuilan mengatakan acara tersebut menjadi bukti pabrikan memenuhi permintaan konsumen. “Dua bulan yang lalu VinFast meluncurkan VF 3 di IIMS 2025. Waktu itu masih berupa janji yang sangat berani dan hari ini menjadi kenyataan,” ujar Davy di BSD, Minggu (20/4/2025). VinFast VF 3 punya dimensi panjang 3.190 milimeter, lebar 1.679 milimeter, dan tinggi 1.652 milimeter. Jarak sumbu rodanya 2.075 milimeter. Dibekali baterai LPF 18,64 kWh yang menjanjikan daya tempuh 215 kilometer sekali cas. VF 3 juga memiliki fitur fast charging dengan konektor CCS2. Isi daya dari 10 persen ke 70 persen hanya butuh waktu 36 menit. VinFast VF3 saat ini dibanderol Rp 192 juta on the road (OTR) Jakarta.
1
comment
0 Komentar
Belum ada komentar