Pertama Kalinya, Seorang Pria Tertular Demam Berdarah Lewat Seks

11 November 2019 13:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi nyamuk aedes aegypti. Foto: nuzree via Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi nyamuk aedes aegypti. Foto: nuzree via Pixabay
ADVERTISEMENT
Sebuah peristiwa yang baru terjadi di Spanyol mengejutkan dunia medis. Pasalnya, penyakit demam berdarah yang selama ini diketahui dapat ditularkan oleh nyamuk ternyata dapat pula menular melalui hubungan seks.
ADVERTISEMENT
Kasusnya bermula saat seorang pria 41 tahun asal Madrid diketahui mengidap demam berdarah setelah berhubungan intim dengan pasangannya pada September 2019 lalu. Menurut otoritas kesehatan setempat, dokter yang memeriksa pria tersebut sempat terkejut karena pasiennya sama sekali tak melakukan perjalanan ke negara-negara yang bisa membuatnya tertular wabah demam berdarah.
Setelah ditelusuri, akhirnya terungkap bahwa pasien tertular demam berdarah setelah melakukan kontak fisik dengan pasangan prianya. Sementara pasangannya diketahui terkena demam berdarah setelah digigit nyamuk saat melakukan perjalanan ke Kuba.
Ilustrasi seseorang dirawat di rumah sakit. Foto: Shutterstock
“Pasangan pria ini menunjukkan gejala yang kurang lebih sama dengan yang dialaminya. Namun pasangan si pria mengalami gejala yang lebih ringan selama sepuluh hari, setelah sebelumnya ia berkunjung ke Kuba dan Republik Dominika,” terang Susana Jimenez, perwakilan dari Departemen Kesehatan Masyarakat Madrid, seperti dilansir AFP.
ADVERTISEMENT
“Dari analisis spermanya terungkap, bahwa mereka tidak hanya menderita demam berdarah tetapi juga virus yang persis sama seperti yang beredar di Kuba."
Kasus semacam ini bisa menjadi penularan seksual pertama virus dengue antara dua pria. Pernyataan tersebut ditegaskan oleh Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Eropa (European Center for Disease Prevention and Control/ECDC), yang memantau kesehatan dan penyakit di Eropa, kepada AFP.
Namun Jimenez mencatat, ada kasus lain penularan demam berdarah secara seksual yang juga pernah terjadi di Korea Selatan. Hanya saja, kasus itu melibatkan pasangan heteroseksual dan dokter belum mengonfirmasi hubungan antara infeksi dan seks.
Ilustrasi berhubungan seks. Foto: Shutterstock
Bagaimana Dengue Menyebar
Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO) mengaitkan beberapa kasus demam berdarah dengan nyamuk Aedes aegypti. Virus ini menyebar dari satu nyamuk ke manusia melalui gigitan.
ADVERTISEMENT
Efek dari demam berdarah dapat menyebabkan penyakit seperti flu yang parah dan berpotensi menyebabkan komplikasi yang mematikan, jika tidak segera ditangani. Selama 50 tahun terakhir, jumlah orang yang tertular virus ini telah meningkat secara signifikan.
WHO memperkirakan, bahwa demam berdarah sekarang memengaruhi 50 hingga 100 juta orang setiap tahun di seluruh dunia. Penyakit ini umum terjadi di lebih dari 100 negara.
Ilustrasi nyamuk aedes aegypti. Foto: Shutterstock
Hampir setengah dari populasi penduduk dunia bahkan dinyatakan berisiko terkena penyakit demam berdarah. Penyakit ini sangat mematikan, baik bagi anak-anak maupun orang dewasa, yang umumnya tinggal di daerah-daerah dengan iklim yang lebih panas, seperti Asia Tenggara, Afrika, Australia, Karibia, serta Amerika Selatan dan Tengah.