Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0

ADVERTISEMENT
Sebuah kolase video yang menampilkan seorang profesor fisika berusia 70 tahun ramai diperbincangkan netizen di media sosial Twitter. Profesor ini viral berkat cara mengajarnya yang cukup unik.
ADVERTISEMENT
Video itu bagikan oleh salah seorang mahasiswa fisika bernama Erica Church di akun Twitternya @its_riccaa. Ia posting sebuah video yang memperlihatkan seorang profesor di Tidewater Community College di Virginia Beach Campus tengah mengajar murid-muridnya.
Dalam cuitannya, Erica menyematkan sebuah caption: “Kalian harus melihat kolase video ini, dari semua hal gila profesor fisika saya lakukan di semester ini” tulisnya.
Pria paruh baya bernama Dr. David Wright ini tampaknya memiliki cara berbeda dan unik dalam hal mengajar fisika. Dengan penuh antusias dan semangat, ia mempraktikkan sejumlah eksperimen fisika, mulai dari duduk di atas skateboard dan mendorong dirinya menggunakan alat pemadam api, berbaring di atas paku, hingga membuat es cream.
Sejak saat itu, video tersebut telah di-retweet sebanyak hampir setengah juta kali. Berbagai tanggapan pun dilontarkan oleh warganet. Sebagian dari mereka berharap memiliki guru seperti David, supaya belajar fisika bisa lebih menyenangkan.
ADVERTISEMENT
Menyadari dirinya viral, David membalas cuitan Erica dengan mengucapkan terima kasih kepada muridnya tersebut. “Terima kasih banyak telah berbagi dengan saya. Ini adalah semester yang luar biasa, karena saya memiliki siswa yang luar biasa.” tulis David.
Jadi, bagaimana menurutmu? Apakah Dr David ini menginspirasi dan menjadi salah satu guru yang kamu idam-idamkan?