Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kisah mengerikan itu terjadi pada Oktober 1982. Deborah Scaling-Kiley dan Brad Cavanagh adalah saksi hidup yang mengisahkan peristiwa yang menimpa teman-teman mereka itu dalam sebuah film dokumenter berjudul “I Shouldn’t Alive”.
Saat itu, Deborah dan Brad tengah menikmati liburan menggunakan kapal pesiar menuju pesisir timur Florida bersama teman-teman mereka. Tanpa disangka, di tengah perjalanan badai dahsyat menerjang dan menjungkirbalikkan kapal Trashman yang mereka tumpangi.
The Sun melaporkan, selama berhari-hari Deborah dan kawan-kawannya terjebak di lepas pantai North Carolina tanpa makanan dan air bersih. Selain terancam mengalami dehidrasi dan kelaparan, buasnya hiu-hiu yang menghuni perairan di Samudra Atlantik itu juga dapat mengintai mereka suatu waktu. Jenis hiu-hiu yang hidup di sana beragam, ada hiu blacknose, hiu martil, hingga hiu macan.
ADVERTISEMENT
“Saat kami terdampar di sana, terlihat sirip hiu mengitari kapal kami. Mereka ada di mana-mana,” kisah Deborah dalam film dokumenter itu seperti dilaporkan The Sun dan Newsweek.
Hal yang ditakutkan pun akhirnya terjadi. Dehidrasi yang melanda setelah tiga hari terdampar, membuat sebagian dari mereka merasa linglung. Sang kapten kapal, John Lippoth, yang saat itu seakan-akan melihat daratan, nekat melompat dari kapal.
“Dalam sekejap, kami mendengar teriakan yang sangat nyaring,” Deborah mengenang peristiwa yang paling mengerikan dalam hidupnya itu. “Darah mengental. Suasana berubah sunyi. Tak ada tangisan sama sekali. Sudah dipastikan, hiu telah memangsa John,” ujarnya menceritakan ketegangan yang terjadi saat itu.
Dalam keadaan yang juga linglung dan berhalusinasi, teman mereka Mark Adams, tiba-tiba mengatakan kepada mereka bahwa dia mau pergi toko untuk membeli bir dan rokok. Scaling-Kiley dan Cavanagh mencoba menyelamatkan teman mereka, tetapi mereka tidak bisa menghentikan Adams melompat ke dalam air.
ADVERTISEMENT
Dalam sekejap, hiu macan itu langsung memangsa Mark Adams. Bahkan, hiu tersebut juga sempat menabrakkan tubuhnya ke kapal yang ditumpangi Deborah dan teman-temannya yang tersisa.
Debora mengenang, "Itu adalah saat yang paling mengerikan sepanjang hidup saya."