Wanita Kanada Jadi Salah Satu Pemenang Hadiah Nobel Fisika 2018

3 Oktober 2018 7:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemenang hadiah Nobel Fisika 2018. (Foto: Twitter/@NobelPrize)
zoom-in-whitePerbesar
Pemenang hadiah Nobel Fisika 2018. (Foto: Twitter/@NobelPrize)
ADVERTISEMENT
Donna Strickland, ahli fisika laser di University of Waterloo, Ontario, Kanada, menorehkan sejarah karena berhasil menjadi salah satu dari tiga pemenang Hadiah Nobel 2018 di bidang Fisika.
ADVERTISEMENT
Hal ini menjadikannya sebagai pemenang Nobel Fisika wanita pertama dalam 55 tahun terakhir, dan pemenang Nobel Fisika wanita ketiga sepanjang sejarah.
Sebelumnya, sejak tahun 1901 saat Hadiah Nobel Fisika diberikan untuk pertama kali, hanya ada dua orang wanita yang pernah memenangkan penghargaan untuk para penemu di bidang fisika ini. Kedua wanita tersebut adalah Maria Goeppert-Mayer pada tahun 1963 dan Marie Curie pada 1903.
Donna Strickland, pemenang hadiah Nobel Fisika 2018. (Foto: Twitter/@NobelPrize)
zoom-in-whitePerbesar
Donna Strickland, pemenang hadiah Nobel Fisika 2018. (Foto: Twitter/@NobelPrize)
Selain Strickland, pemenang Hadiah Nobel Fisika 2018 lainnya adalah Arthur Ashkin, ahli fisika dari Bell Laboratories. Menurut siaran pers dari The Nobel Prize, penghargaan ini diberikan pada Ashkin berkat penemuan pinset optiknya. Pinset ini menggunakan teknologi laser untuk dapat mengambil makhluk berukuran mikroskopik, termasuk bakteri dan virus, tanpa merusaknya.
Arthur Ashkin, salah satu pemenang Hadiah Nobel Fisika 2018 (Foto: Twitter @NobelPrize)
zoom-in-whitePerbesar
Arthur Ashkin, salah satu pemenang Hadiah Nobel Fisika 2018 (Foto: Twitter @NobelPrize)
Satu pemenang lainnya adalah Gérard Mourou dari École Polytechnique, Palaiseau, Prancis. Mourou, bersama dengan Strickland berhasil mengembangkan laser yang sangat pendek yang diberi nama ‘chirped pulse amplification’.
Gerard Mourou, pemenang hadiah Nobel Fisika 2018. (Foto: Twitter/@NobelPrize)
zoom-in-whitePerbesar
Gerard Mourou, pemenang hadiah Nobel Fisika 2018. (Foto: Twitter/@NobelPrize)
Teknologi laser tersebut dapat digunakan untuk memotong atau mengebor lubang pada berbagai material dengan sangat tepat. Teknologi ini kemudian digunakan dalam operasi mata korektif.
ADVERTISEMENT
Hadiah yang akan diterima ketiganya adalah sebesar sembilan juta krona atau sekitar Rp 15 miliar. Ashkin akan menerima setengah dari hadiah tersebut sementara Strickland dan Mourou akan menerima masing-masing seperempat dari hadiah tersebut.
Hadiah Nobel Fisika adalah penghargaan paling bergengsi yang dianugerahkan setiap tahunnya untuk siapa pun yang berhasil memberikan sumbangsih di bidang fisika. Penghargaan ini diberikan oleh The Royal Swedish Academy of Science.
Sejak pertama kali diberikan pada tahun 1901 hingga 2017, sudah 112 Hadiah Nobel Fisika yang diberikan kepada 210 penerima.
Beberapa pemenang Nobel Fisika terkenal adalah Albert Einstein karena menemukan hukum efek fotoelektrik, Marie Curie berkat penelitian radiasi, Niels Bohr berkat penelitian atomnya, dan James Chadwick untuk penemuan neutron.
ADVERTISEMENT