Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
16 Ramadhan 1446 HMinggu, 16 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
All England: Duel 3 Gim, Leo/Bagas Kalahkan Sabar/Reza & ke Final!
16 Maret 2025 3:08 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Leo Carnando/Bagas Maulana mengalahkan Sabar Karyaman/Reza Pahlevi dalam partai semifinal All England 2025 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (16/3) dini hari WIB. Skor akhir 21-14, 17-21, dan 21-15.
ADVERTISEMENT
Leo/Bagas menanti pemenang duel He Jiting/Ren Xiangyu (China) vs Kim Won-ho/Seo Seung-jae (Korsel). Pertandingan final akan digelar pada Minggu (16/3) waktu setempat, di mana jadwal pasti jam tanding ganda putra belum ditentukan hingga artikel ini tayang.
Adapun dalam partai semifinal ini, Sabar/Reza merebut poin pertama. Pukulan Bagas yang nyangkut membuat skor menjadi 0-2. Sebuah smash dari Bagas lalu gagal dikembalikan dengan sempurna oleh Sabar, skor 1-2.
Pertandingan berlangsung sangat ketat. Sempat tertinggal 1-3, Leo/Bagas bangkit dan mampu berbalik unggul bahkan sampai skor sempat 8-4. Pasangan pelatnas ini mampu mengunci keunggulan 11-6 di interval.
Dua pukulan nyangkut dari kubu Sabar/Reza memberi dua angka beruntun bagi Leo/Bagas, 13-6. Leo/Bagas terus menunjukkan dominasi mereka, skor sempat 17-10 dan akhirnya 21-14.
ADVERTISEMENT
Pukulan Sabar membuat ia dan Reza merebut poin pertama di gim kedua. Namun, pukulan Sabar yang tak melewati net tak lama setelahnya membuat skor menjadi 1-1. Leo/Bagas terus ngegas dan menjauhkan skor menjadi 5-1.
Namun perlahan, Sabar/Reza mampu keluar dari tekanan dan melepas pukulan yang sulit dikembalikan Leo/Bagas. Di sisi lain, Leo/Bagas juga beberapa kali membuat kesalahan. Skor sempat 7-6 lalu 8-8. Sebuah flick service dari Reza membuat skor berubah 8-9.
Skor 10-11 di interval, Leo/Bagas tertinggal dari Sabar/Reza. Setelahnya, kejar-kejaran skor terus terjadi, Leo/Bagas sempat kembali unggul 14-13, lalu Sabar/Reza mengejar lagi dan menjadikan skor 14-15. Skor akhir 17-21 untuk kemenangan Sabar/Reza.
Pukulan Reza yang keluar memberi poin pertama bagi Leo/Bagas. Smash Bagas gagal dikembalikan Sabar, skor sempat 2-0. Sabar/Reza lalu bangkit dan berbalik unggul 2-3. Aksi saling berbalas poin terjadi sampai 7-7 lalu Leo/Bagas unggul 11-7 di interval.
ADVERTISEMENT
Leo/Bagas kian di atas angin setelahnya. Akurasi pukulan mereka menjadi lebih baik, ditambah Sabar/Reza beberapa kali membuat error. Skor sempat 14-7. Sebelumnya pada gim kedua, Bagas menjadi titik lemah, tetapi di gim ketiga bermain lebih minim error. Skor sempat 17-9, akhirnya Leo/Bagas menang 21-15.
Indonesia memiliki kans untuk mempertahankan titel juara ganda putra All England. Pada edisi 2023 dan 2024, juara ganda putra diraih Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Adapun pada 2022, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang menjadi juara.