Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Hasil M4 Mobile Legends RRQ Hoshi Vs ECHO: RRQ Kalah dari Tim Filipina
2 Januari 2023 19:17 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
RRQ Hoshi kembali bertanding di M4 Mobile Legends. Setelah RRQ Hoshi menekuk tim Mesir Ocuppy Thrones, kini menghadapi tim Echo asal Filipina.
ADVERTISEMENT
Mampukah Lemon dkk menumbangkan tim Filipina?
Seperti disiarkan YouTube Mobile Legends, Senin (2/1), RRQ Hoshi kembali menurunkan Lemon, R7, Skylar, Alberttt, dan VYN.
Sedang ECHO menurunkan Sanford, Jaypee, Karltzy, Bennyq, dan Sanji
Pertarungan kedua tim tentu amat ditunggu. RRQ Hoshi salah satu tim terbaik di Indonesia. Sedang ECHO juga demikian, salah satu tim esports Mobile Legends terbaik di Filipina. Pertarungan pasti seru.
Bagaimana pertarungannya?
Hasil M4 Mobile Legends RRQ Hoshi Vs ECHO
Di game fase grup ini di best one series, RRQ Hoshi mengambil hero Akai yang digunakan Alberttt, hero Benedetta yang digunakan R7, hero Kaja yang digunakan VYN, hero Claude yang digunakan Skylar, dan hero Valentina yang digunakan Lemon.
ADVERTISEMENT
Sedang ECHO mengambil hero Karrie yang digunakan Bennyq, hero Yve yang digunakan Sanji, hero Fredrinn yang digunakan Karltzy, hero Yu Zhong yang digunakan Sanford, dan hero Khufra yang digunakan Jaypee.
Di menit pertama tim ECHO agresif menekan RRQ Hoshi. Hasilnya firts blood didapatkan ECHO.
Skil dan teknik kedua tim beradu. Bukan kaleng-kaleng, pertarungan sengit terjadi. Di menit ke-7 saja, masing-masing tim sudah melakukan 4 kali kill.
Di menit ke-10, pertarungan sengit terjadi memperebutkan Lord yang pertama. Hasilnya ECHO sukses mendapatkan Lord. Namun serangan ECHO dengan bantuan Lord sukses dibendung RRQ.
Kemudian RRQ juga kecolongan Lord yang kedua. Dalam pertarungan ini ECHO dengan hero Karrie dan Yve luar biasa. Tiga hero RRQ tumbang dalam pertarungan memperebutkan Lord kedua ini.
ADVERTISEMENT
Dan lagi di menit ke-17, saat bertarung mengambil Lord ketiga, strategi ECHO luar biasa. Dengan bersembunyi di rerumputan di dekat area Lord, mereka sukses menjebak RR1 R7 yang memakai hero Benedetta, dengan dikunci hero Khufra. R7 tumbang dikeroyok.
Saat R7 tumbang, ECHO mendapatkan Lord yang ketiga. Dan di menit ke-18 dengan bantuan Lord ECHO menalukkan RRQ.
ECHO menghancurkan base turet RRQ, Skor 1-0 untuk kemenangan ECHO yang melakukan 18 kali kill, sedang RRQ hanya 7.