Malaysia Masters: Gregoria Tunjung Lolos ke Final Usai Tekuk Wakil India

27 Mei 2023 16:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gregoria Tunjung saat melawan wakil Taiwan, Pai Yu Po, di babak 32 besar Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab. Foto: PBSI
zoom-in-whitePerbesar
Gregoria Tunjung saat melawan wakil Taiwan, Pai Yu Po, di babak 32 besar Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab. Foto: PBSI
ADVERTISEMENT
Gregoria Mariska Tunjung berhadapan melawan wakil India, Pusarla Venkata Sindhu, di semifinal Malaysia Masters 2023, Sabtu (27/5). Hasilnya, Gregoria Tunjung menang di partai ini.
ADVERTISEMENT
Gregoria Tunjung menang dua gim langsung dengan skor 21-14 dan 21-17. Kemenangan ini membawa Gregoria melaju ke partai final Malaysia Masters 2023.

Gim 1 Gregoria Tunjung vs Pusarla V. Sindhu

Pertandingan berjalan ketat sejak awal gim pertama. Gregoria dan sang lawan bergantian saling berbalas skor hingga skor sama kuat 6-6. Namun, setelah itu Gregoria masuk ke interval dengan tertinggal 8-11.
Kembali dari interval, Gregoria mampu bangkit dan menyamakan kedudukan. Ia perlahan bahkan mampu menjauhi Pusarla Venkata Sindhu hingga skor 16-12.
Gregoria Mariska Tunjung mampu tampil konsisten menjaga keunggulan hingga skor 18-13. Ia akhirnya mampu meraih kemenangan di gim pertama dengan skor 21-14.
Gregoria Tunjung saat melawan wakil Taiwan, Pai Yu Po, di babak 32 besar Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab. Foto: PBSI

Gim 2 Gregoria Tunjung vs Pusarla V. Sindhu

Gim kedua kembali dimulai dengan pertarungan sengit. Skor imbang 4-4 sempat menghiasi awal gim kedua. Gregoria Tunjung kemudian masuk ke interval dengan unggul 11-9 atas sang lawan.
ADVERTISEMENT
Usai interval, Gregoria Tunjung kembali mampu tampil konsisten untuk menjaga keunggulan. Ia sempat unggul pada skor 16-11. Gregoria Tunjung kemudian mengunci kemenangan di pertandingan ini usai menutup gim kedua dengan skor 21-17.