Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Viktor Axelsen Capek, Konfirmasi Mundur dari Malaysia Masters 2022
4 Juli 2022 14:05 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Axelsen menjalani tahun 2022 dengan gemilang. Ia telah mengoleksi empat gelar juara BWF World Tour, yakni All England, Indonesia Masters, Indonesia Open, dan teranyar Malaysia Open.
Namun, jelang Malaysia Masters yang akan dihelat pada 5-10 Juli 2022, Axelsen membuat pernyataan. Intinya, dia merasa tubuhnya harus diistirahatkan.
"Saya akan merasa senang untuk berkompetisi lagi di Kuala Lumpur pekan ini dan lalu di Singapura, tetapi ketika saya bangun pagi ini, tubuh dan kepala saya mengatakan pada saya ini waktunya istirahat dan mengisi ulang sebelum saya kembali melangkah di lapangan," tulisnya di Twitter pada Senin (4/7).
"Saya butuh beberapa hari untuk istirahat, merayakan beberapa kemenangan saya bersama keluarga dan membangun tujuan baru. Terima kasih kawan-kawan dan sampai jumpa nanti," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Viktor Axelsen memang berhasil menjuarai Malaysia Open 2022 usai mengandaskan Kento Momota dengan skor 21-7 dan 21-4 pada Minggu (3/7). Namun, usai pertandingan, ia mengaku lelah dan belum pasti akan mentas di Malaysia Masters.
“Sejujurnya, saya sangat lelah karena saya banyak bermain akhir-akhir ini. Entah bagaimana, saya berhasil menemukan beberapa cadangan energi untuk bermain dengan baik dan menang melawan Momota," tutur Axelsen usai final Malaysia Open, Minggu (3/7).
Live Update