Infografik: Fakta Seputar Gaun Royal Wedding Kate Middleton

11 Mei 2018 12:04 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gaun Pengantin Kate Middleton (Foto: Basith Subastian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Gaun Pengantin Kate Middleton (Foto: Basith Subastian/kumparan)
ADVERTISEMENT
Sang Duchess of Cambridge, atau yang akrab disapa Kate Middleton, menikahi Pangeran William pada 29 April 2011. Royal Wedding ini dilangsungkan secara khidmat di Westminster Abbey, London, Inggris.
ADVERTISEMENT
Kilas balik ke tujuh tahun lalu di hari pernikahannya, Kate tampil sempurna dari ujung kepala hingga kaki. Mata dunia pun tertuju pada gaun pengantinnya yang klasik dan mewah. Gaun pengantin spektakuler dengan panjang 2,7 meter ini dirancang oleh Sarah Burton, di bawah naungan label Alexander McQueen.
Kate Middleton (Foto: Getty Images)
zoom-in-whitePerbesar
Kate Middleton (Foto: Getty Images)
Tak main-main, gaun ini bahkan disebut-sebut sebagai Gaun Pengantin Abad Ini.
Dalam rangka ‘merayakan’ tujuh tahun pernikahan The Duke and Duchess of Cambridge, kumparanSTYLE (kumparan.com) merangkum sederet fakta unik tentang gaun pengantin Kate Middleton. Simak ulasannya di bawah ini:
Gaun Pengantin Kate Middleton (Foto: Basith Subastian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Gaun Pengantin Kate Middleton (Foto: Basith Subastian/kumparan)
Dilansir Mirror, gaun berwarna putih gading ini dirancang menggunakan korset satin dilapis dengan brokat putih yang jadi ciri khas McQueen.
Kabarnya, Sarah menggunakan teknik tradisional ‘Carrickmacross’ untuk membuat gaun ini. Ini merupakan teknik yang berasal dari tahun 1800-an.
ADVERTISEMENT
Perhatian terhadap detail pada gaun pengantin Kate ini sangat memukau. Mulai dari potongan renda Chantilly pada bagian tangan, pengaplikasian renda pada korset, hingga penggunaan motif mawar, thistles, daffodil, dan shamrock yang dirajut pada bagian tubuh Kate.
Saking cantiknya, gaun pengantin Kate meginspirasi banyak orang dan banyak ditiru oleh jutaan pengantin di seluruh dunia.
Kate Middleton (Foto: Instagram @katemiddleton.closet)
zoom-in-whitePerbesar
Kate Middleton (Foto: Instagram @katemiddleton.closet)
Dengan panjang mencapai tiga meter, bridal train terbuat dari sutra lembut berwarna putih gading. Detail brokat dan renda menghiasi bridal train yang dikerjakan hand-made oleh Royal School of Needlework.
Berikut fakta-fakta lainnya perihal hari pernikahan Kate Middleton:
- Sepatu pengantin Kate juga didesain oleh Sarah Burton dan terbuat dari satin. Detail brokat dikerjakan hand-made oleh Royal School of Needlework.
ADVERTISEMENT
- Kate Middleton hanya mengenakan dua gaun di hari pernikahannya.
Kate Middleton (Foto: Instagram @willkatecambridge)
zoom-in-whitePerbesar
Kate Middleton (Foto: Instagram @willkatecambridge)
- Kate berdandan sendiri tanpa menggunakan makeup artist. Beberapa minggu sebelumnya ia mengikuti kelas pelatihan makeup bersama makeup artist Arabella Preston.
Kate Middleton (Foto: Instagram @willkatecambridge)
zoom-in-whitePerbesar
Kate Middleton (Foto: Instagram @willkatecambridge)
- Bunga bouquet yang dipegang Kate terdiri dari lily of the valley, hyacinth, myrtle, dan sweet william.
- 18 Karat cincin emas untuk Kate yang terbuat dari Welsh Gold.
Kate Middleton (Foto: Instagram @willkatecambridge)
zoom-in-whitePerbesar
Kate Middleton (Foto: Instagram @willkatecambridge)
- Untuk resepsi siang dan sore, Kate mengenakan gaun simpel hasil rancangan Sarah Burton.