Bodi Samsung Galaxy Z Fold 7 Disebut Lebih Tipis, Baterai Z Flip 7 Naik Kelas

27 April 2025 10:36 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6. Foto: Kevin S. Kurnianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6. Foto: Kevin S. Kurnianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Samsung baru akan memperkenalkan handphone (HP) layar lipat terbarunya, Galaxy Z Fold 7 dan Flip 7, pada pertengahan tahun ini. Rumor soal penerus Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6 itu terus bermunculan di internet.
ADVERTISEMENT
Kabar terbaru dari TechManiacs menyebutkan Samsung Galaxy Z Fold 7 punya bodi yang lebih tipis dari pendahulunya. Smartphone bakal memiliki ketebalan hanya 8,2 mm saat dilipat, lebih tipis dari info sebelumnya yang mengatakan ketebalannya hanya 9,5 mm saat dilipat.
Jika benar Galaxy Z Fold 7 punya bodi 8,2 mm saat dilipat, ia bakal lebih unggul dari Oppo Find N5 yang memiliki ketebalan 8,9 mm. Ia juga lebih tipis dari Galaxy Z Fold Special Edition yang punya ketebalan 10,6 mm.
Soal kamera, Galaxy Z Fold 7 diprediksi mengusung kamera utama 200 MP seperti Galaxy Z Fold Special Edition. Sayangnya, kamera telefoto dan ultra-wide tidak mendapat pembaruan.
Smartphone Samsung Galaxy Z Fold 6. Foto: Kevin Kurnianto/kumparan
Layar bagian dalamnya diperkirakan akan bertambah menjadi 8 inci, naik dari 7,6 inci, sementara layar penutup akan bertambah dari 6,3 inci menjadi 6,5 inci. Dimensinya mirip dengan Galaxy Z Fold Special Edition.
ADVERTISEMENT
Kemudian, Samsung Galaxy Z Flip 7 akan memiliki layar penutup lebih besar menjadi 4 inci. Galaxy Z Flip 7 juga disebut lebih tipis dibandingkan pendahulunya, tapi tidak disebutkan besaran pastinya.
Rumor menyebutkan baterai Galaxy Z Flip 7 mengalami peningkatan, naik dari 4.000 mAh menjadi 4.300 mAh. Sistem kameranya tidak akan mendapatkan pembaruan kamera 200 MP, dengan komposisi masih sama dengan pendahulunya.
Kedua HP layar lipat itu sama-sama mengusung Snapdragon 8 Elite for Galaxy sebagai dapur pacunya.
Kabar buruknya, harga Galaxy Z Fold 7 mungkin bakal naik 100 euro (sekitar Rp 1,9 juta). Belum diketahui apakah banderol Galaxy Z Flip 7 juga akan mengalami kenaikan harga atau tidak.