Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Pemain Game 'FIFA 18' Sempat Tidak Bisa Login Akun
8 Juni 2018 11:36 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB

ADVERTISEMENT
Pemain game 'FIFA 18' dilaporkan tidak bisa masuk ke dalam game, ketika mereka tengah melakukan pembaruan katalog EA Sports Football Club (EAS FC). Masalah ini terjadi pada pukul 04.00 pagi, Jumat (8/6), di game versi PlayStation 4 dan Xbox One.
ADVERTISEMENT
Katalog EAS FC sendiri berfungsi sebagai toko, tempat di mana pemain bisa menukarkan FCC (Football Club Credits) yang didapatnya selama bermain dengan ratusan item yang tersedia. Ada banyak macam item di katalog EAS FC, mulai dari bola hingga gaya selebrasi.
Masalah ini langsung mendapat respons dari pihak pengembang, yakni EA Sports. Melalui akun Twitter layanan pelanggannya, EA Help, perusahaan langsung bergerak memperbaiki isu yang membuat FIFA 18 ini terhenti di tengah jalan.
Proses perbaikannya terbilang cepat. Hanya berselam dua jam sejak pemain melaporkan eror, EA langsung mengkonfirmasi FIFA 18 sudah dapat dimainkan kembali di PlayStation 4 dan Xbox One.
EA tidak menjelaskan penyebab masalah yang terjadi ketika FIFA 18 eror saat melakukan update katalog EAS FC.
ADVERTISEMENT
Game FIFA 18 baru saja mendapatkan update Piala Dunia 2018 jelang pertandingan sepak bola akbar antar negara itu dimulai pada Juni ini di Rusia.
Pembaruan ini menghadirkan mode terbaru dalam game, yakni Piala Dunia 2018. Mode itu menampilkan 32 negara yang berpartisipasi, struktur turnamen, dan juga stadion yang dipakai di Rusia nanti.
Pemain dapat menjalani struktur turnamen Piala Dunia yang sama seperti aslinya, mulai dari babak grup hingga final di kota Moskow.
Negara-negara yang berpartisipasi dalam Piala Dunia 2018 akan hadir dalam FIFA 18 dengan lisensi resmi yang membuatnya memiliki kostum atau jersey teranyar dan juga daftar pemain yang paling baru.