5 Destinasi Instagramable untuk Liburan Singkat di Bogor

23 November 2019 10:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
De Voyage, Bogor Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
De Voyage, Bogor Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Liburan akhir pekan sudah tiba, waktunya bersantai dan menghabiskan liburan bersama keluarga, teman, bahkan orang-orang terdekat. Jika kamu berencana untuk menghabiskan waktu di akhir pekan, tak ada salahnya memilih Bogor sebagai destinasi untuk liburan singkatmu (short escape).
ADVERTISEMENT
Lokasinya yang berada tidak jauh dari Jakarta, membuat Bogor bisa menjadi pilihan yang pas buatmu yang tak punya banyak waktu. Hawa yang sejuk, panorama alam yang eksotis, adalah beberapa alasan kenapa banyak wisatawan yang menjatuhkan hati di Kota Hujan.
Belum lagi, Bogor menyimpan segudang destinasi wisata yang menarik buat dieksplorasi. Mulai dari air terjun atau curug, destinansi wisata yang punya spot-spot Instagramable, hingga restoran di tengah danau, semuanya siap memuaskan dahaga travelingmu.
Lantas, destinasi wisata apa sajakah yang menarik tuk dikunjungi di akhir pekan? Berikut kumparan rangkum lima destinasi wisata di Bogor untuk short escape.
1. Ranggon Hills
Bagi pecinta fotografi, Ranggon Hills bisa menjadi destinasi pertama yang wajib masuk wish list liburanmu saat plesir ke Kota Hujan. Ya, di sini kamu dapat menemukan banyak sekali spot foto menarik.
ADVERTISEMENT
Mulai dari sangkar burung raksasa, rumah pelangi, jembatan berwarna-warni, kapal, hingga balon udara semua bisa kamu temukan di Ranggon Hills. Lokasinya yang berada di lereng Gunung Salak menyuguhkan pemandangan alam yang menakjubkan bagi wisatawan.
Sebelum menuju ke Ranggon Hills kamu harus membayar tiket masuk ke Gunung Salak dengan harga tiket Rp 15 ribu per orang. Setelah itu, kamu hanya perlu membayar tiket masuk ke Ranggon Hills sebesar Rp 10 ribu per orang dan Rp 5 ribu untuk tiket parkir kendaraan.
Buat kamu yang penasaran dengan tempat ini, kamu dapat langsung menuju Kawasan Gunung Salak Endah tepatnya di Gunung Picung, Kecamatan Pamijahan, Bogor. Namun, perjalanan untuk sampai ke atas tidaklah mudah. Kamu harus melewati medan yang cukup menantang, tanjakan, bebatuan, ditambah jalanan yang licin, membuat pengunjung harus berhati-hati melangkah. Setelah sampai di atas, semua perjuangan tuk menuju tempat ini terasa terbayarkan sebab kamu akan disuguhkan pemandangan yang menyegarkan mata.
ADVERTISEMENT
2. Leuwi Hejo
Liburan di Bogor rasanya kurang lengkap jika tidak main ke air terjunnya yang eksotis. Nah, salah satu air terjun yang menarik untuk kamu kunjungi adalah Leuwi Hejo.
Terletak di Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat, curug ini memiliki pemandangan alam yang cantik. Oleh sebab itu, weekend ini kamu bisa mampir ke Bogor, karena ada curug cantik yang bisa membantu menghilangkan penatmu.
Di sini kamu bisa puas berenang hingga bermain air ditemani dengan sejuknya udara pegunungan dan tebing-tebing hijau yang eksotis.
Leuwi sendiri dalam bahasa Sunda berarti ‘relungan’ atau ‘kolam’, sedangkan hejo berarti hijau.
Menariknya lagi, Leuwi Hejo memiliki beberapa curug. Ada lima total curug yang ada di sana yaitu Curug Leuwi Hejo, Curug Leuwi Liek, Curug Leuwi Ciung, Curug Leuwi Cepet, serta Curug Baliung.
ADVERTISEMENT
Lokasi antara curug satu ke yang lainnya tak terlalu jauh. Kamu hanya perlu 5-15 menit melakukan perjalanan tracking tuk bisa sampai ke curug selanjutnya.
Biaya masuk ke curug ini juga cukup terjangkau, lho. Kamu cukup membayar Rp 15 ribu sekali datang. Jika ingin mendatangi curug lain kamu cukup mengeluarkan uang Rp 10 ribu.
3. De Ranch Megamendung
Selain curug, Bogor juga punya destinasi wisata yang tak kalah seru, salah satunya De Ranch Megamendung. Di sini ada banyak berbagai wahana yang bisa kamu nikmati.
Ada banyak bangunan bergaya Belanda dengan kesan klasik dan megah. Mulai dari bangunan berbentuk kastil, istana permen, hingga rumah kincir angin, semuanya bisa kamu temui di De Ranch Megamendung.
ADVERTISEMENT
Selain bangunan-bangunan bergaya Belanda, bunga-bunga yang tumbuh dengan warna-warni indah akan membuatmu lupa bahwa sedang berada di Indonesia. Sebab di sini ada juga taman dengan bungan berwarna-warni yang buatmu berasa bak berada di Taman Keukenhof.
Berfoto boleh, saja. Pastikan tanganmu tidak usil dengan memetik dan merusak bunga-bunganya, ya. Kamu juga tak perlu khawatir kekurangan spot foto, karena ada banyak spot foto lucu di tempat ini.
Tak perlu jauh-jauh ke Lembang, The Ranch yang di Bogor pun juga menyediakan keliling dengan menunggang kuda. Selain yang telah disebutkan di atas, masih banyak wahana lainnya yang menarik, yang dapat membuat pengunjungnya bermain sambil belajar.
Penasaran? Kamu bisa datang langsung ke destinasi wisata yang ada di jalan Raya Puncak KM 77, Cisarua, Bogor. Tiket masuk tempat ini juga cukup terjangkau, kamu hanya perlu membayar Rp 20 ribu saja, tapi perlu diingat ada beberapa wahana yang dikenakan biaya tambahan, ya.
ADVERTISEMENT
4. Paralayang Bukit Gantole Puncak Bogor
Ingin menikmati indahnya dan sejuknya kota Bogor dari atas ketinggian, kamu harus coba paralayang di Bukit Gantole Gunung Mas Puncak Bogor.
Menikmati udara bebas dan merasakan sensasi melayang-layang tinggi di udara dengan view berupa perbukitan dan kebun teh tentu akan menjadi pengalaman yang seru dan tak terlupakan.
Pada saat ingin lepas landas, kamu akan diberi instruksi untuk jalan cepat, lari kemudian lompat. Memang sedikit menegangkan, tetapi setelah kamu terbang dan melihat pemandangan 360 derajat di udara, rasa takut dan tegang akan berubah menjadi takjub dengan keindahan perbukitan dan kebun teh di area puncak.
Untuk bisa menikmati sensasi terbang di udara bebas, kamu harus mengeluarkan biaya sebesar Rp 450 ribu untuk wisatawan lokal, dan Rp 500 ribu untuk wisatawan asing.
ADVERTISEMENT
5. The Lake House
Setelah puas menjelajah kota Bogor, kamu bisa menjajal serunya wisata kuliner di kota ini dengan mengunjungi salah satu restoran Instagramable yaitu The Lake House.
Pernah terbayang duduk di meja sambil menyantap sajian lezat di tengah kolam? Kamu bisa merasakan sensasi tersebut di sini, karena lokasi restoran yang berada di dekat danau.
Tiga ruang terbuka yang dikelilingi kolam, dengan dua ruang berisi masing-masing satu meja dan satu ruang lebih besar berisi empat meja menjadi spot favorit pengunjung.
Area outdoor The Lake House di Cisarua ini memang sering menjadi rebutan pelanggan lantaran tempatnya yang seru untuk foto-foto. Apalagi pepohonan hijau yang segar di sekeliling kolam juga semakin membuat suasana menjadi rileks.
ADVERTISEMENT
Bagaimana, tertarik untuk short escape di Bogor?