AirAsia Tebar Promo Tiket Pesawat, ke Australia Mulai Rp 775 Ribu

7 Maret 2020 12:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Maskapai AirAsia. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
com-Maskapai AirAsia. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Promo tiket pesawat sudah pasti jadi incaran traveler yang pengin liburan, terutama kalau kamu berencana jalan-jalan ke luar negeri. Jarak destinasi yang jauh dengan Indonesia dan perbedaan kurs menjadikan biaya tiket pesawat ke luar negeri jadi mahal.
ADVERTISEMENT
Dengan mendapat promo tiket pesawat, kamu jadi bisa menghemat bujet saat liburan. Nah, buat kamu yang lagi mencari tiket murah, ada kabar baik untukmu.
Maskapai penerbangan Air Asia menawarkan promo menarik untuk kamu yang berniat jalan-jalan ke destinasi wisata domestik maupun internasional. Promo diskon yang bertajuk 'AirAsia Big Sale' menawarkan promo harga untuk 6 juta kursi.
AirAsia. Foto: Pixabay
Bukan hanya itu, promo tersebut juga memberikan kesempatan untuk mendapat tiket gratis menuju destinasi populer. Seperti Kuala Lumpur, Penang, dan perth. Dalam rilis yang diterima kumparan, perjalanan menuju Joha Bahru, malaysia, Air Asia menawarkan promo seharga Rp 559 ribu. Sedangkan untuk perjalanan Jakarta ke Gold Coast mulai dari Rp 775 ribu.
ADVERTISEMENT
Bagi kamu yang berencana menyambangi Laboan Bajo menuju Bali, AirAsia menawarkan promo mulai dari Rp 576 ribu, dan Jakarta Belitung seharga Rp 438 ribu. Direktur Utama AirAsia Indonesia, Veranita Yosephine, mengatakan bahwa kabijakan pemberian promo tersebut diambil sebagai langkah strategis untuk memenuhi kebutuhan masyarakat agar mendapat perjalanan udara yang nyaman dna terjangkau.
"Dengan luasnya jangkauan rute yang kami miliki, AirAsia terus berkomitmen menjadi mitra terbaik bagi pemerintah dan masyarakat untuk bersama-sama menggairahkan pariwisata serta menjaga kestabilan pertumbuhan ekonomi Indonesia, khususnya di periode yang penuh tantangan saat ini," kata Yosephine.
“Program BIG Sale ini kami persembahkan untuk masyarakat yang ingin merasakan langsung keindahan Medan, Lombok, Belitung, Yogyakarta, Bali, Labuan Bajo, Kuala Lumpur, Singapura, Perth serta destinasi lainnya dengan harga terbaik,” sambung Yosephine.
Pesawat Airasia. Foto: AFP/ADEK BERRY
Bagi kamu yang ingin bepergian barang bawaan ekstra, AirAsia menawarkan diskon hingga 10 persen untuk pemesanan kapasitas bagasi berbobot lebih dari 25 kilogram.
ADVERTISEMENT
Untuk mendapat promo tersebut, kamu bisa mendapatkannya dengan mangakses situs airasia.com atau aplikasi mobile AirAsia mulai 8 hingga 14 Maret 2020. Promo tersebut dapat dinimati untuk periode keberangkatan 8 Maret hingga 1 Juli 2021.
Sementara itu, para penumpang dihimbau untuk menjaga daya tahan tubuh dan melakukan pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu sebelum bepergian. Penumpang AirAsia juga diminta untuk menjaga kebersihan diri selama perjalanan, dengan memperhatikan kebersihan tangan.