Dear Aries, Ini 5 Tempat Wisata di Indonesia yang Cocok untuk Liburan

10 Oktober 2018 7:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Segara Anak, Gunung Rinjani (Foto: Petter Lindgren/wikimedia commons)
zoom-in-whitePerbesar
Segara Anak, Gunung Rinjani (Foto: Petter Lindgren/wikimedia commons)
ADVERTISEMENT
Kompetitif, energik, dan berani adalah ciri-ciri yang bisa kamu temukan dalam diri orang yang memiliki zodiak Aries. Si empunya zodiak bersimbol kepala domba ini sangat 'haus' petualangan.
ADVERTISEMENT
Menjadi kepala dari 12 zodiak, kamu yang lahir di antara tanggal 21 Maret hingga 20 April memiliki sifat yang impulsif, mandiri, dan tidak sabaran.
Sehingga wajar saja, traveler berzodiak Aries selalu mencari destinasi wisata yang dapat memuaskan seluruh indra pada tubuhnya, memacu adrenalin, dan dinamis yang membuatnya jauh dari kata bosan.
zodiak
zoom-in-whitePerbesar
zodiak
Oleh sebab itu, untuk memuaskan kamu si empunya zodiak Aries, kali ini kumparanTRAVEL menghadirkan destinasi wisata terbaik yang sesuai dengan karakter zodiakmu.
Tak mesti jauh-jauh ke luar negeri, berikut lima destinasi wisata Indonesia yang bisa memuaskan wanderlust-mu.
1. Pulau Cubadak, Sumatera Barat
Pulau Cubadak di Sumatera Barat (Foto: Flickr/Fabio Achili)
zoom-in-whitePerbesar
Pulau Cubadak di Sumatera Barat (Foto: Flickr/Fabio Achili)
Sadar atau tidak, Aries sangat senang dengan destinasi wisata yang tidak banyak dikenal orang. Selain karena lokasinya tidak ramai, Aries dapat merasakan keindahan dari tempat tersebut secara penuh, tanpa ada distraksi dari pihak lain.
ADVERTISEMENT
Pulau Cubadak di Sumatera Barat misalnya. Dihiasi pasir putih dan air laut jernih bernuansa biru yang tenang, pulau yang berada di Painan itu menyuguhkan pengalaman 'mantai' kelas dunia layaknya Raja Ampat.
Di Pulau Cubadak kamu bisa memenuhi kebutuhan vitamin sea dengan berenang, berjemur, snorkeling, atau bahkan mencoba ski air.
Untuk masalah penginapan, kamu tak perlu khawatir, karena terdapat banyak penginapan bernuansa alam dengan sentuhan tradisional yang bisa kamu tinggali.
2. Gunung Rinjani, Lombok
Gunung Rinjani (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Gunung Rinjani (Foto: Thinkstock)
Jika kamu termasuk ke dalam golongan anak gunung, maka destinasi paling tepat untuk kamu kunjungi adalah Gunung Rinjani. Termasuk ke dalam seven summits gunung Indonesia, Rinjani memiliki jalur pendakian yang tak biasa.
Namun, rasa lelah dan berat yang dijalani saat mendaki Rinjani akan terbayar setelah melihat lanskap indah yang mempesona. Karena gunung yang berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat itu memiliki eksotisme ala tropis yang menawan.
Padang savana Gunung Rinjani (Foto: Flickr)
zoom-in-whitePerbesar
Padang savana Gunung Rinjani (Foto: Flickr)
Mulai dari panorama puncaknya yang memukau, Danau Segara Anak yang menakjubkan, Kawah Gunung Batujari, savana luas dengan edelweis yang indah, hingga ragam flora dan fauna liar bisa kamu temukan.
ADVERTISEMENT
Pasalnya Rinjani berada di perbatasan garis imajiner Wallacea yang mempertemukan flora dan fauna tipe Asia dengan Australia.
3. Serangan Waterspots, Bali
Aries, kamu bisa, lho, memuaskan hasratmu yang berapi-api dengan menjajal watersport di Bali. Salah satunya yaitu dengan mengunjungi Serangan Watersport di Denpasar.
Di Serangan Watersport kamu bisa mencoba seabeacher, yaitu menyelam dengan menggunakan kapal selam berbentuk ikan bertenaga jet yang meluncur dengan kecepatan 80 km/jam dan dapat melompat hingga ketinggian 6 meter.
Selain itu, kamu juga bisa berenang bersama hiu dan memberinya makan. Ada pula wahana flying fish, parasailing, banana boat, seawalk, jet sky, dan scuba diving.
4. Pantai Timang, Yogyakarta
Gondola tradisional di Pantai Timang, Yogyakarta (Foto: Flickr/Pandora Voon)
zoom-in-whitePerbesar
Gondola tradisional di Pantai Timang, Yogyakarta (Foto: Flickr/Pandora Voon)
Zodiak Aries yang adrenaline addict, wajib menyambangi Pantai Timang yang berada di kawasan Gunungkidul, Yogyakarta. Pasalnya, selain bisa menikmati pantai yang indah, kamu bisa mencoba atraksi ekstrem sekaligus anti-mainstream.
ADVERTISEMENT
Di Pantai Timang terdapat gondola tradisional yang melintasi laut selatan dengan jalur lintasan sejauh 100 meter.
Dengan merogoh kocek sekitar Rp 150 ribu, kamu bisa menyeberang ke pulau kecil di seberang Pantai Timang menggunakan gondola, sambil menyaksikan ganasnya ombak yang menerpa. Menantang, kan?
5. Tebing Makariki, Maluku Tengah
Dijuluki sebagai Hidden Paradise, Aries yang suka dengan tantangan harus memasukkan Tebing Makariki dalam bucket list-nya. Berada di kaki Gunung Binaia, Pulau Seram, Tebing Makariki menghadirkan pengalaman yang berbeda dari sekadar jalan-jalan.
Berlokasi di Desa Laimu, Kecamatan Tehoru, Maluku Tengah, Tebing Makariki punya pesona magis yang menawan.
Di Tebing Makariki kamu bisa menyaksikan perpaduan indah dari tebing batu kecoklatan, hijaunya dedaunan khas hutan tropis, dan air jernih membiru yang pastinya membuatmu tak ingin cepat pulang.
ADVERTISEMENT
Belum lagi udara segar dan hawa sejuk yang bisa kamu hirup dan nikmati sepuasnya saat berada di tempat ini. Sayangnya, untuk mencapai Tebing Makariki kamu mesti menghadapi medan terjal sejauh tiga kilometer selama dua jam. Seru sekali, ya.
Bagaimana Aries, siap menyusun kembali daftar liburanmu?