KA Wisata Ajak Generasi Millenial Jadi Pemandu Wisata, Berminat?

16 Mei 2020 14:13 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
KAI Daop 1 Bagikan Masker hingga Cek Kesehatan Penumpang Foto: Dok. KAI
zoom-in-whitePerbesar
KAI Daop 1 Bagikan Masker hingga Cek Kesehatan Penumpang Foto: Dok. KAI
ADVERTISEMENT
Indonesia memiliki banyak destinasi wisata domestik yang menarik dikunjungi. Untuk itu, PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengadakan program virtual tour ke berbagai destinasi wisata di Indonesia, yang dilaksanakan selama pandemi virus corona.
ADVERTISEMENT
Program ini melibatkan generasi milenial yang berminat menjadi pemandu wisata virtual, yang dilakukan secara online melalui aplikasi zoom. PT KAI berharap program bertajuk 'Kawisata Adventure' ini dapat membangun minat masyarakat mengunjungi destinasi wisata yang belum banyak diketahui.
Penumpang melintas di dalam gerbong Kereta Api Luar Biasa (KLB) jurusan Bandung - Surabaya Pasar Turi di Stasiun Bandung, Jawa Barat, Selasa (12/5). Foto: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Dalam keterangan resminya, Humas Kawisata, M.Ilud Siregar mengatakan, bagi generasi milenial yang tertarik menjadi pemandu wisata dapat mengajukan rekomendasi destinasi wisata di wilayahnya, yang kemudian dikirimkan ke Kawisata berupa video teaser beserta narasinya.
''Hasil video kiriman tersebut akan diseleksi oleh tim Kawisata. Video yang terpilih akan ditampilkan pada kegiatan Virtual Tours Kawisata dan peserta berkesempatan menjadi pemandu wisatanya secara online,'' kata Ilud Siregar.
Berikut sejumlah syarat dan ketentuan bagi peserta yang berminat mendaftarkan diri sebagai pemandu wisata virtual:
ADVERTISEMENT
Ilustrasi Pemandu Wisata Foto: Dok, shutterstock
Ilud juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah pertama untuk membuka peluang kerja di bidang wisata. Tidak hanya itu, KA Wisata juga ingin menjalin dan meningkatkan kerjasama dengan banyak mitra pariwisata untuk memperkenalkan konsep-konsep wisata dan destinasi wisata yang diajukan peserta.
Sebelumnya, KA Wisata juga telah membuka tur virtual dan Virtual Photoshoot antara lain yaitu “Virtual Tour de Lawang Sewu” dan “Virtual Tours The Legend Jogja”. Tur tersebut diadakan pada Kamis (23/4), lalu.
ADVERTISEMENT
----------------
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!