Mau Keliling Dunia Bareng Ratu Elizabeth II?? Ini Caranya

6 Desember 2020 14:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ratu Elizabeth II tiba untuk meresmikan Pusat Analisis Energetika baru di Dstl di Porton Science Park, Salisbury, Inggris. Foto: Ben Stansall/Pool via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Ratu Elizabeth II tiba untuk meresmikan Pusat Analisis Energetika baru di Dstl di Porton Science Park, Salisbury, Inggris. Foto: Ben Stansall/Pool via REUTERS
ADVERTISEMENT
Ratu Elizabeth II tengah membuka lowongan kerja untuk menjadi pegawai di Istana Buckingham dan bisa keliling dunia. Kali ini, Ratu Elizabeth II mencari asisten pribadi yang bakal ditempatkan di Kantor Sekretaris Pribadi di Istana.
ADVERTISEMENT
Ratu Elizabeth II mencari kandidat yang berpengalaman untuk membantunya menjalankan beberapa tugas di Istana Buckingham di London, Inggris. Lowongan ini diunggah oleh akun The Royal Household di LinkedIn sekitar sepekan yang lalu.
Dalam unggahan itu, tertulis bahwa asisten pribadi sang ratu nantinya akan bekerja secara kontrak selama dua tahun, mulai Januari 2021 sampai Januari 2023.
Tak main-main, pihak Istana Buckingham menawarkan gaji sebesar 35.000 poundsterling atau sekitar Rp 659 juta. Selain itu, selama mengemban tugas negara, kandidat yang terpilih juga bakal diajak keliling dunia untuk mendampingi Ratu Elizabeth II dalam setiap tur kerajaan.
Ratu Elizabeth II. Foto: REUTERS/David Rose
Perekrutan ini digambarkan untuk pekerjaan yang terorganisir, efisien, bisa menyesuaikan kondisi yang bergerak cepat, serta memiliki profil yang kompeten. Iklan lowongan pekerjaan di LinkedIn menyebutkan pihak keluarga Kerajaan Inggris mencari asisten pribadi yang sangat berpengalaman. Posisi ini juga mencari kandidat yang memiliki keterampilan interpersonal dan komunikasi sangat baik.
ADVERTISEMENT
"Dengan pendekatan proaktif, Anda akan bekerja secara efisien dengan inisiatif dan arahan minimal, tetap tenang dan teratur bahkan saat berada di bawah tekanan," demikian keterangan yang disampaikan pada lowongan.
Ratu Elizabeth Foto: REUTERS/Justin Tallis
Asisten pribadi sang ratu nantinya akan bekerja pada Senin hingga Jumat dengan estimasi waktu kerja 37,5 jam per minggu. Sementara tugas yang mesti dilakukan adalah seputar mengatur buku harian, jadwal rapat dan janji pertemuan, hingga membantu melakukan koordinasi efisien dari tugas pemerintah.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona).