Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Variety show Korea Selatan milik KBS2, Battle Trip, baru saja menayangkan episode terbarunya pada 29 Juni 2019 lalu. Dalam episode terbaru ini, tiga anggota boyband Seventeen, yaitu S.Coups, Jeonghan, dan Wonwoo terlihat menjelajahi Yogyakarta.
ADVERTISEMENT
Alih-alih liburan mewah, ketiga anggota Seventeen ini justru traveling ke Yogyakarta dengan mengusung gaya backpacker. Berbagai keseruan tersaji selama mereka traveling ke Yogyakarta.
Misalnya saja ketika Jeonghan sebagai pemandu wisata pertama dalam grup membawa anggota lainnya untuk berkunjung ke Jalan Malioboro, yang terkenal sebagai pusat perbelanjaan utama di Kota Gudeg tersebut. Mereka berkunjung ke kopi joss yang terkenal juga dengan nama kopi arang.
Kopi joss merupakan kopi dengan sepotong arang yang dimasukkan ke dalam gelas. Meskipun mereka bertiga tampak ragu pada awalnya, tetapi semuanya terlihat berbeda ketika mereka meminumnya. Kopi joss yang dibuat dengan arang tersebut justru memiliki rasa yang sangat manis.
Setelah mengunjungi kopi joss, ketiganya kemudian menuju Gumuk Pasir, satu-satunya gundukan pasir di Asia Tenggara yang terbentuk akibat erupsi Gunung Merapi beberapa tahun silam. Mereka memulai tur dengan menggunakan Jeep yang direkomendasikan oleh S.Coups, menyusuri Gumuk Pasir hingga Pantai Parangtritis yang harus dibayar sebesar 28.700 ribu won atau sekitar Rp 380 ribu untuk setiap orangnya.
ADVERTISEMENT
S.Coups, Jeonghan, dan Wonwoo tak ketinggalan mencoba sandboarding dengan membayar sekitar Rp 100 ribu per orangnya. Dalam permainan ini, Jeonghan menjadi anggota pertama yang mencoba sandboarding, tetapi kelucuan terjadi ketika dirinya terjatuh, sesaat setelah meluncur.
"Ini sangat berbeda dari seluncur salju," ujar Jeonghan, seraya anggota lain tertawa.
Puas bermain sandboarding, ketiganya kemudian secara resmi memulai tur Jeep mereka dengan menuju Pantai Parangtritis. Mereka menunggang kuda di pantai dengan hanya membayar sebesar Rp 60 ribu untuk satu orang selama setengah jam. Sukses membuat orang-orang kaget dan kagum dengan biaya murah yang dibanderol dari aktivitas ini.
Di akhir episode, tim Yogyakarta Seventeen dinyatakan menang saat melawan aktris Go Ah Sung dan Ryu Hyun Kyung yang berlibur ke Palau di episode minggu lalu. Selama perjalanan empat hari dua malam mereka di Yogyakarta, setiap anggota Seventeen hanya menghabiskan 238 ribu won atau sekitar Rp 3 jutaan. Lebih rendah dibandingkan tim Palau yang menghabiskan biaya sebesar 548 ribu won atau sekitar Rp 7 jutaan.
ADVERTISEMENT
Tertarik menjelajahi Yogyakarta seperti yang dilakukan anggota Seventeen?