Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Pernah berkunjung ke Gunung Merapi? Atau pernah melihat Gunung Merapi dari jarak yang sangat dekat?
ADVERTISEMENT
Jika belum, kamu bisa datang ke Ketep Pass yang ada di Kabupaten Magelang , Jawa Tengah. Di sana, kamu bisa melihat pemandangan indahnya Kabupaten Magelang dengan latar belakang Gunung Merapi yang berdiri gagah.
Ketep Pass merupakan objek wisata alam kegunungapian, khususnya Gunung Merapi, yang terletak diketinggian 1.200 mdpl dan memiliki luas area sekitar 8.000 meter persegi. Berdiri sejak tahun 2003, objek wisata ini berjarak 17 km dari Blabak Magelang ke arah timur, 30 km dari Kota Magelang, 35 km dari Boyolali, 32 km dari Salatiga, dan 30 km dari Candi Borobudur.
Edward Alfian, Kepala Bagian Pemasaran Ketep Pass, menuturkan bahwa awalnya objek wisata ini merupakan gardu pandang untuk memantau Gunung Merapi. Namun, seiring berjalannya waktu, kini Ketep Pass telah menjadi museum dan bioskop.
ADVERTISEMENT
"Awalnya ini hanya gardu pandang, lalu Gubernur Jawa Tengah pada saat itu, H. Mardiyanto, memprakarsai memilih tanah berbukit ini untuk dikembangkan menjadi tujuan wisata baru di jalur Solo-Selo-Borobudur (SSB)," ujarnya ketika berbincang dengan kumparan di Ketep Pass, Kabupaten Magelang, belum lama ini.
Lebih lanjut, Alfian menuturkan bahwa kini Ketep Pass juga menjadi tempat untuk memantau aktivitas Gunung Merapi. Jarak Kabupaten Magelang yang aman dari jangkauan awan panas membuatnya menjadi tempat yang tepat.
"Awan panas kan biasanya mengarah ke Kali Gendol, jadi aman kalau ke Magelang," tutur Alfian.
Tak hanya bisa melihat Gunung Merapi dalam jarak yang dekat dan jelas, Ketep Pass juga memiliki beragam fasilitas untuk para wisatawan. Di sana terdapat dua buah gazebo yang masing-masing memiliki ukuran empat persegi panjang dan bangunan segi delapan dengan panjang sisi lima meter. Di tempat ini, kamu bisa melihat keindahan panorama alam Gunung Merapi dan Gunung Merbabu, serta hamparan lahan pertanian di kedua kaki gunung tersebut.
ADVERTISEMENT
Puas melihat pemandangan Gunung Merapi dan Gunung Merbabu, kamu bisa mampir ke Ketep Volcano Theatre. Di sini terdapat tempat pemutaran film dokumenter tentang aktivitas Gunung Merapi dengan kapasitas tempat duduk 78 kursi. Kamu bisa melihat film dokumenter tentang erupsi Gunung Merapi pada tahun 2010 lalu, yang tercatat sebagai salah satu letusan paling dahsyat dalam periode satu abad terakhir.
Ada pula Ketep Volcano Centre, sebuah museum vulcanologi yang menyajikan berbagai informasi, khususnya Gunung Merapi. Di museum ini berdiri Gunung Merapi, komputer interaktif yang berisi tentang dokumen kegunungapian, dan beberapa contoh batu-batuan bukti letusan dari tahun ke tahun.
Jika tertarik mengunjungi Ketep Pass, kamu hanya perlu menyiapkan uang untuk tiket masuk sebesar Rp 10.500 (Senin-Sabtu) dan Rp 12.500 (Minggu). Sementara tiket masuk untuk Ketep Volcano Theatre sebesar Rp 9 ribu.
ADVERTISEMENT
Datanglah pada pagi hari, karena waktu terbaik melihat panorama Kabupaten Magelang dengan latar belakang Gunung Merapi yang kokoh saat pagi. Tertarik berkunjung?