Meriahkan Malam Tahun Baru, Sarinah Hadirkan Wayang Kulit hingga DJ

30 Desember 2022 11:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Spot-spot di Sarinah. Foto: Anggita Aprilyani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Spot-spot di Sarinah. Foto: Anggita Aprilyani/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Perayaan malam Tahun Baru 2023 diprediksi akan semakin meriah, setelah pemerintah mengizinkan berbagai event digelar saat pergantian tahun.
ADVERTISEMENT
Hal ini disampaikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Indonesia, Sandiaga Uno, beberapa waktu lalu.
"Berdasarkan arahan Pak Presiden, serta menampung masukan dari semua kementerian dan lembaga TNI Polri, event Nataru boleh kembali diadakan," kata Sandiaga Uno.
Melihat hal tersebut, Sarinah juga ikut merayakan malam Tahun Baru dengan menghadirkan event Sarinah Berdendang yang akan diadakan pada 31 Desember 2022.
Keseruan wisatawan berkunjung ke Skydeck Sarinah, Kamis (29/12). Foto: Anggita Aprilyani/kumparan
Sarinah Berdendang akan dimulai pada pukul 18.30-01.00 WIB di Anjungan yang menjadi cagar budaya ini. Acara tersebut nantinya akan dilengkapi dengan tenan-tenan makanan di pinggiran jalan Sarinah.
Selain itu, event ini pun akan menampilkan berbagai hiburan, seperti wayang kulit, tarian tradisional, musik performance, hingga DJ.
Acara ini juga menjadi perayaan Tahun Baru pertama yang dilaksanakan oleh Sarinah setelah transformasi. Sehingga Sarinah ingin menyuguhkan fusion culture gabungan antara kultur tradisional dan modern.
Spot-spot di Sarinah. Foto: Anggita Aprilyani/kumparan
"Beragam acara yang dipersembahkan oleh Sarinah merupakan upaya Sarinah dalam menghadirkan pengalaman perayaan Natal dan pergantian Tahun Baru yang menarik di Jakarta," ujar Direktur Utama PT Sarinah, Fetty Kwartati, saat berbincang dengan kumparan di Sarinah, Kamis (29/12).
ADVERTISEMENT
Jelang Tahun Baru 2023 diproyeksikan akan ada tren kenaikan jumlah pengunjung, sehingga Sarinah memastikan untuk sangat memperhatikan pelayanannya.
"Untuk mengatasi ledakan pengunjung, Sarinah juga telah mempersiapkan crowd management plan untuk mengatasi ledakan pengunjung selama tahun baru 2023," kata Fetty.