Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Sensasi Berkemah dengan Kawanan Rusa di Ranca Upas, Bandung
9 Januari 2018 8:36 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:12 WIB
ADVERTISEMENT
Konsep wisata back to nature merupakan pilihan tepat bagi traveler yang ingin kabur sejenak dari hiruk pikuk kota. Seperti berkemah misalnya. Di Bandung Selatan, terdapat lokasi perkemahan yang populer di antara wisatawan milenial. Adalah Ranca Upas yang ingin diulas kumparan (kumparan.com) kali ini.
ADVERTISEMENT
Bumi perkemahan Ranca Upas terletak di Ciwidey, tak jauh dari Kawah Putih maupun Situ Patenggang. Serunya berkemah di sana adalah wisatawan bisa membaur dengan belasan rusa yang dipelihara.
Ya, terdapat penangkaran rusa di camping ground yang terletak 1700 mdpl tersebut. Rusa juga menjadi daya tarik Ranca Upas. Wisatawan diperbolehkan memberi makan pada rusa-rusa jinak yang bisa dibelai, serta makan langsung dari tangan pengunjung.
Tak hanya rusa, Ranca Upas juga mengkonservasi beberapa jenis flora langka seperti jamuju, huru, humirug, kihujan, dan kitambang.
Meski selalu dikunjungi banyak wisatawan, jangan khawatir tidak kebagian tempat untuk kemah di Ranca Upas. Sebab, area camping ground itu sangat luas, yakni mencapai 78 hektar.
Temperatur di Ranca Upas biasanya berkisar 17-20 derajat celcius. Oleh karena itu, jangan lupa memakai pakaian tebal atau membawa jaket saat ke sini!
ADVERTISEMENT
Saat kedinginan, paling enak mandi air panas. Nah, di Kampung Cai Ranca Upas juga tersedia kolam pemandian air panas untuk memanjakan pengunjung. Bahkan, ada pula wahana permainan out bond untuk pengunjung yang suka menantang adrenalin, seperti flying fox, jembatan goyang, paintball, dan lain-lain.
Biaya masuk Ranca Upas cukup terjangkau, yakni hanya Rp 10 ribu per orang. Jika kamu tidak membawa tenda, kamu juga bisa menyewa pada pengelola di Ranca Upas.
Satu tenda berkapasitas 2-3 orang disewakan seharga Rp 150 ribu. Sedangkan tenda berkapasitas 4-5 orang disewakan Rp 200 ribu dan tenda besar berkapasitas 6-8 orang disewakan Rp 350 ribu.