7 Video Makeup Lucu & Kreatif, Dandan untuk Beli Nasi Padang hingga Jadi Badut

26 Juni 2020 12:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Video Makeup Kreatif dan Lucu di Medsos. Foto: dok. Instagram @didikninithowok @hanummegaa @jharnabhagwani
zoom-in-whitePerbesar
Video Makeup Kreatif dan Lucu di Medsos. Foto: dok. Instagram @didikninithowok @hanummegaa @jharnabhagwani
ADVERTISEMENT
Media sosial memang menjadi tempat untuk berbagi kreativitas dan ide-ide menarik. Oleh karena itu, banyak dari kita yang memanfaatkan platform tersebut sebagai tempat untuk unjuk kemampuan. Salah satunya adalah membuat video makeup.
ADVERTISEMENT
Tak melulu soal tutorial makeup sehari-hari, video makeup di media sosial sudah banyak berkembang. Banyak influencer yang memamerkan kemampuan makeup untuk cosplay, membuat makeup seram, mengikuti challenge yang sedang populer, bahkan hingga memberikan trik memakai alis pakai sendok dan mengganti produk makeup dengan bahan makanan yang kreatif dan lucu.
Nah, untuk tahu video makeup kreatif dan lucu apa saja yang sedang populer di media sosial, berikut kumparanWOMAN telah merangkumnya khusus untuk Anda.
Lathi challenge
Video yang awalnya dipopulerkan oleh beauty influencer, Jharna Bhagwani ini dibuat ulang oleh maestro tari, Didik Nini Thowok. Tak kalah viral dengan versi aslinya, video makeup milik Didik Nini Thowok ini menuai banyak pujian. Sebab ia tak hanya menampilkan satu gaya makeup seram, tetapi ia juga memakai sejumlah topeng untuk mendramatisir video dan berganti kostum hingga beberapa kali. Didik Nini Thowok juga memamerkan kepiawaiannya menari mulai dari saat mengaplikasikan makeup sampai di akhir video. Sontak video tersebut menjadi viral dan kini sudah ditonton oleh 590 ribu lebih penonton.
ADVERTISEMENT
Makeup beli nasi padang
Baru-baru ini makeup artist asal Bandung, Lucky Hakim tengah viral dan menjadi perbincangan di media sosial. Hal ini karena ia merias wajah model yang mirip seperti selebriti ternama Indonesia seperti Syahrini, Mulan Jamila, hingga diva pop Beyonce.
Tak hanya itu saja, ia kemudian membuat video makeup lain seperti makeup membeli nasi padang ala luar negeri dengan gaya glamor dan elegan. Tak cukup memakai full makeup dan hairdo, sang model juga memakai busana glamor ala selebriti saat berjalan di karpet merah. Hingga kini video makeup beli nasi padang itu sudah ditonton oleh 85 ribu lebih penonton.
Inspirasi makeup Kekeyi, Keke Bukan Boneka
Kemahiran Hanum dalam mengaplikasikan makeup ditunjukkannya dengan menirukan makeup Kekeyi yang ada di dalam video klip 'Keke Bukan Boneka'. Dalam unggahannya di media sosial, sudah ada 3 juta lebih orang yang melihat video tersebut. Bahkan, banyak beauty influencer atau pengikutnya yang jadi ingin mencoba dan membuat video makeup serupa. Tak terkecuali video creator sekaligus beauty vlogger @jharnabhagwani juga ingin recreate makeup Kekeyi.
ADVERTISEMENT
Tutorial bikin alis pakai sendok
Masih berusia sangat muda tidak menghalangi Nayla Qatrunnada untuk menjadi beauty content creator. Memiliki 20 ribu lebih followers di Instagram, kemampuan gadis asal Situbondo, Jawa Timur ini tak bisa diragukan. Selain suka membuat tutorial makeup untuk membeli sayuran dan Indomie, Nayla juga gemar membagikan trik makeup yang tak biasa. Ia mengajarkan para pengikutnya untuk membentuk alis yang sempurna dengan memanfaatkan sendok makan sebagai cetakan alis. Sungguh kreatif dan out of the box bukan?
Makeup badut seram ala Jharna Bhagwani
Nama beauty content creator, Jharna Bhagwani mulai banyak mendapat atensi pengguna media sosial sejak ia membuat video makeup Lathi Challenge yang keren. Hingga saat ini, video tersebut sudah ditonton oleh 15 juta lebih penonton.
ADVERTISEMENT
Ternyata selain membuat Lathi Challenge, Jharna juga aktif membuat banyak tutorial makeup badut yang menyeramkan. Salah satu videonya yang menarik perhatian adalah makeup badut pelangi. Dalam video tersebut, Jharna tak hanya mengaplikasikan makeup, tetapi ia juga melakukan lipsync lagu. Meski videonya kental dengan unsur menyeramkan, namun video tersebut sudah ditonton sebanyak 4.8 juta lebih penonton.
Makeup pakai tepung dan panci gosong
Jika biasanya tutorial makeup lainnya menggunakan produk-produk makeup ternama, video makeup yang dibuat oleh pemilik akun TikTok @hestytasmina ini memanfaatkan bahan makanan sebagai makeup. Ia menggunakan mayonaise sebagai pengganti BB Cream, memakai tepung untuk bedak, membuat alis dengan kecap, contour wajah pakai kopi, menggunakan panci gosong sebagai eyeshadow, dan memanfaatkan saus tomat sebagai lipstik. Meski bahan-bahannya tak lazim, namun ternyata tutorial tersebut memiliki hasil no makeup makeup look yang sangat natural.
ADVERTISEMENT

Pass the brush challenge

Di awal kita menjalani social distancing dengan melakukan semua kegiatan di rumah selama masa pandemi, banyak video kreatif yang berseliweran di media sosial. Salah satunya adalah video makeup yang sempat viral, yaitu pass the brush challenge.
Untuk membuat video tersebut, kita harus berkolaborasi dengan beberapa teman agar bisa saling melempar brush makeup dan memperlihatkan tampilan before after makeup. Saking viralnya, challenge makeup tersebut diminati oleh berbagai kalangan, mulai dari remaja, masyarakat biasa, influencer, hingga para pria pun juga tak kalah melakukan pass the brush challenge.