Buttonscarves Beauty Perkenalkan 3 Perempuan Inspiratif sebagai Brand Ambassador

30 Juni 2023 12:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Buttonscarves Beauty perkenalkan 3 perempuan inspiratif sebagai brand ambassador. Foto: Nada Saffana/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Buttonscarves Beauty perkenalkan 3 perempuan inspiratif sebagai brand ambassador. Foto: Nada Saffana/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Berdiri sejak 2021, Buttonscarves Beauty telah merilis produk-produk kecantikan dengan kualitas apik. Brand ini juga selalu berupaya untuk inovatif, termasuk dengan menghadirkan kampanye yang membuat produk Buttonscarves Beauty menjadi lebih dekat dengan pelanggan setianya.
ADVERTISEMENT
Nah, terbaru, Buttonscarves Beauty meluncurkan kampanye #MadeYouLook. Berdasarkan penjelasan dari Allyssa Hawadi selaku Co-Founder & VP of Public Relation Buttonscarves Beauty, kampanye ini merupakan bentuk dorongan bagi para perempuan agar bisa percaya diri dengan segala potensi yang dimiliki.
“Melalui kampanye #MadeYouLook, Buttonscarves Beauty ingin membangun rasa percaya diri dan menunjukkan bahwa setiap perempuan memiliki potensi yang tidak terbatas untuk menggapai mimpi dan menginspirasi lingkungannya,” papar Allyssa saat konferensi pers, Selasa (20/6).

Memperkenalkan tiga sosok perempuan inspiratif

Dalam kesempatan yang sama, diperkenalkan juga tiga sosok perempuan inspiratif sebagai The Face of Buttonscarves Beauty. Mereka adalah Dian Pelangi, Sarah Sofyan, dan Astrid Satwika.
“Mereka adalah tiga sosok yang memberikan dampak positif di bidangnya masing-masing. Kami sangat bangga dapat bekerja sama dengan tiga sosok inspiratif ini." imbuh Allyssa lagi.
ADVERTISEMENT
Pemilihan The Face of Buttonscarves Beauty ini didasari oleh voice of brand, yaitu beauty, elegance, dan confidence (kecantikan, keanggunan, dan kepercayaan diri).
Dijelaskan bahwa Astrid Satwika, beauty enthusiast dan public figure, mewakili aspek Beauty. Kemudian, Sarah Sofyan, female entrepreneur dan fashion enthusiast, mewakili aspek Elegance.
Sementara itu, Dian Pelangi, fashion designer yang kerap mengharumkan industri mode tanah air, mewakili aspek Confidence dari Buttonscarves Beauty.
Buttonscarves Beauty melihat ketiga sosok ini bisa mendorong para perempuan di Indonesia untuk lebih percaya diri dengan apa pun yang ditekuni.
Dalam kesempatan yang sama, Dian Pelangi menyampaikan perasaan bahagianya karena berkesempatan untuk jadi The Face of Buttonscarves Beauty. Menurutnya, Buttonscarves Beauty menjadi produk kecantikan lokal yang berprestasi bahkan hingga kancah internasional.
ADVERTISEMENT
"Buttonscarves Beauty adalah brand yang sangat menarik perhatian. Meskipun masih terbilang baru dalam industri ini, Buttonscarves Beauty telah membuktikan eksistensinya dengan menjadi Official Beauty Partner di NYFW 2023," tutur Dian Pelangi.
Buttonscarves Beauty perkenalkan 3 perempuan inspiratif sebagai brand ambassador. Foto: Nada Saffana/kumparan
Hal ini juga dibuktikan melalui berbagai produk yang dihadirkan. Semenjak peluncurannya pada 2021, Buttonscarves Beauty telah merilis berbagai produk kecantikan yang inovatif, mulai dari parfum hingga makeup.
“Hadirnya Buttonscarves Beauty adalah jawaban bagi para perempuan dan beauty enthusiast yang menginginkan local luxury brand dengan kualitas serta kemasan premium yang setara dengan brand internasional,” tutup Allyssa.